Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Carles Puyol Terkejut Dengar Gerard Pique Pensiun

Kompas.com - 04/11/2022, 21:20 WIB
Ahmad Zilky,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Legenda Barcelona, Carles Puyol, mengaku sangat terkejut mendengar keputusan Gerard Pique pensiun dari dunia sepak bola.

“Geri, terima kasih atas semuanya. Saya shock,” demikian pengakuan mantan bek tangguh berkebangsaan Spanyol, Carles Puyol, di Instagram.

Carles Puyol bahkan mengatakan belum bisa menerima ketetapan hati Gerard Pique untuk gantung sepatu.

“Ini sangat tidak adil bagi Anda. Hanya sedikit yang membela jersey Barcelona seperti Anda,” tambah dia.

Baca juga: Pique Putuskan Pensiun, Laporta: Dia Selalu Jadi Panutan di Barcelona

Sosok berambut keriting itu mencoba mengenang indahnya saat berbagi lapangan dengan Gerard Pique.

Carles Puyol mengaku sangat terhormat pernah mendapatkan kesempatan bermain bersama Pique.

“Saya bakal selalu bisa menjelaskan bahwa saya bermain bersama Anda. Ya, rasanya begitu istimewa,” kata dia.

“Saya selalu mencintaimu, temanku,” ucap Puyol lagi.

Baca juga: Apakah Pique Akan Kembali ke Barcelona sebagai Presiden Klub?

Seperti diketahui, Gerard Pique sudah mengumumkan rencana pensiun melalui sebuah video yang diunggah di media sosial pribadinya pada Jumat (4/11/2022).

Pique mengatakan bahwa bakal menjadikan pertandingan Barcelona vs Almeria sebagai arena terakhirnya sebelum memutuskan pensiun.

Adapun pertandingan Barcelona vs Almeria dijadwalkan berlangsung di Stadion Camp Nou pada Minggu (6/11/2022) dini hari WIB.

“Saya ingin memberi tahu bahwa inilah saatnya untuk menutup perjalanan ini. Saya selalu mengatakan bahwa setelah Barcelona tidak ada tim lain. Itu akan terjadi,” ucap Pique.

“Sabtu ini akan menjadi laga terakhir saya di Camp Nou. Saya akan menjadi penggemar Barcelona lagi,” tutur dia.

Baca juga: Karier Gerard Pique dalam Angka, Pemain Urutan Kelima Barcelona dengan Laga Terbanyak

“Cepat atau lambat, saya akan kembali. Sampai jumpa Camp Nou. Visca Barca!” kata bak berusia 35 tahun itu.

Adapun Pique sudah menjadi ikon Barcelona. Dalam kariernya selama 25 tahun di Camp Nou, sang bek sudah memberikan lebih dari 30 gelar juara, termasuk trofi Piala Dunia Antarklub sampai Liga Champions.

Pique juga mempunyai peran vital saat Barcelona berhasil meraih treble winners atau tiga trofi dalam satu musim pada 2008-2009 dan 2014-2015.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com