Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bournemouth Vs Tottenham, Peluang Pasukan Conte Putus Tren Buruk

Kompas.com - 29/10/2022, 15:49 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tottenham Hotspur berpeluang memutus tren buruk gagal menang dalam tiga laga terakhir ketika menghadapi Bournemouth malam ini.

Duel Bournemouth vs Tottenham merupakan laga pekan ke-14 Liga Inggris yang akan dihelat di Vitality Stadium pada Sabtu (29/10/2022) pukul 21.00 WIB.

Tren performa Tottenham saat ini sedang menurun setelah hanya mampu meraih satu hasil imbang dan menelan dua kekalahan dalam tiga laga terakhir.

Dua kekalahan Tottenham itu terjadi pada ajang Liga Inggris ketika menghadapi Manchester United (0-2) dan Newcastle United (1-2).

Tren buruk itu memang tidak memengaruhi posisi Tottenham di klasemen Liga Inggris.

Baca juga: Syarat Tottenham Lolos 16 Besar Liga Champions, Pantang Kalah di Laga Terakhir

The Lilywhites, julukan Tottenham, tetap menempati peringkat ketiga klasemen Liga Inggris dengan koleksi 23 poin dari 12 laga.

Namun, dua kekalahan beruntun membuat Tottenham semakin jauh tertinggal dari Arsenal yang kini duduk di puncak klasemen.

Tottenham kini berjarak lima angka dari Arsenal asuhan Mikel Arteta yang baru bermain 11 kali.

Peluang Tottenham kembali ke jalur kemenangan malam ini terbilang sangat besar.

Sebab, Bournemouth saat ini berstatus tim yang paling banyak kebobolan hingga pekan ke-13 Liga Inggris.

Dari 12 laga, Bournemouth besutan Gary O'Neil sudah kebobolan 25 kali.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris: Man United Vs West Ham, Man City Berburu Puncak

Tren performa Bournemouth juga menurun setelah selalu kalah dan gagal mencetak gol dalam dua pertandingan terakhir.

Selain lini belakang, barisan penyerang Bournemouth juga bermasalah.

The Cherries, julukan Bournemouth, tercatat hanya mampu mencetak 10 gol dari 12 pertandingan, terburuk ketiga di Liga Inggris musim ini.

Tidak hanya itu, Bournemouth juga tercatat hanya mampu melepaskan 31 tembakan tepat sasaran dalam 12 pertandingan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com