Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liga Champions, Rekor Messi yang Mustahil Dikejar Ronaldo Musim Ini

Kompas.com - 26/10/2022, 09:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber UEFA

KOMPAS.com - Pundi-pundi gol Lionel Messi di fase grup Liga Champions bertambah usai La Pulga mencetak brace dalam laga PSG vs Maccabi Haifa. Cristiano Ronaldo mustahil mengejar.

Lionel Messi menjadi salah satu bintang kemenangan Paris Saint-Germain pada laga matchday 5 Grup H Liga Champions 2022-2023.

Dia melesakkan dua gol untuk membantu PSG menghancurkan Maccabi Haifa 7-2 di Stadion Parc des Princes, Rabu (29/10/2022) dini hari WIB.

Kapten timnas Argentina itu mencatatkan gol pertamanya ketika pertandingan memasuki menit ke-19.

Menerima sodordan Kylian Mbappe di kotak penalti, Messi menyepak bola ke gawang Maccabi dengan kaki kiri bagian luar.

Baca juga: Top Skor Liga Champions: Mbappe di Atas Haaland, Lewandowski, dan Messi

Messi kembali mengukir namanya di papan skor pada menit ke-44. Kali ini, dia melepas tendangan terukur dari luar kotak penalti.

Berkat brace-nya dalam laga PSG vs Maccabi Haifa, Messi menjadi pemain yang paling produktif di fase grup Liga Champions.

Menurut catatan UEFA, Messi sudah mencetak 80 gol sepanjang keterlibatannya di penyisihan grup Liga Champions bersama Barcelona dan PSG.

Produktivitas Messi cukup jauh melampaui sang rival, Cristiano Ronaldo (Manchester United).

Jumlah gol Ronaldo di fase grup Liga Champions tujuh lebih sedikit dari milik Messi atau di angka 73.

Baca juga: Hasil PSG Vs Maccabi Haifa 7-2: Messi Cetak Brace, Les Parisiens ke 16 Besar

Angka tersebut dipastikan tidak akan bertambah musim ini karena Man United tidak main di Liga Champions, tetapi Liga Europa.

Messi antar PSG ke 16 besar

Brace ke gawang Maccabi Haifa adalah gol ketiga dan keempat Lionel Messi pada Liga Champions musim ini.

Gol-gol tersebut sekaligus membantu memuluskan jalan Les Parisiens - julukan PSG - ke babak 16 besar.

PSG saat ini duduk di puncak klasemen Grup H dengan koleksi 11 poin dari lima laga, serupa dengan Benfica di posisi kedua.

Baca juga: Daftar Tim Lolos 16 Besar Liga Champions: Sudah 9 Tim, PSG-Chelsea Terbaru

Benfica juga memastikan satu tempat di fase gugur Liga Champions setelah menang 4-3 atas Juventus dini hari tadi.

Matchday keenam alias terakhir bakal menjadi penentu siapa yang keluar sebagai juara Grup C. PSG akan bertandang ke markas Juventus, sedangkan Benfica menjadi tamu Maccabi Haifa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber UEFA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Badminton
Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com