Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil RB Leipzig Vs Real Madrid: Los Blancos Takluk 2-3, Leipzig Jaga Asa Lolos ke 16 Besar

Kompas.com - 26/10/2022, 04:01 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Real Madrid gagal meraih poin ketika tandang ke markas RB Leipzig pada matchday kelima Grup F Liga Champions 2022-23.

Dalam laga di Red Bull Arena Leipzig, Selasa (25/10/2022) atau Rabu dini hari WIB, Real Madrid kalah 2-3.

Josko Gvardiol, Christopher Nkunku dan Timo Werner menjadi penyumbang gol RB Leipzig.

Sementara itu gol Los Blancos, julukan Real Madrid, diciptakan Vinicius Junior dan hasil eksekusi penalti Rodrygo.

Baca juga: Siapa yang Lolos jika Dua Tim Punya Poin Sama di Liga Champions?

Hasil tersebut tak mempengaruhi posisi Real Madrid yang sebelum laga ini sudah menyegel tiket babak 16 besar.

Pasukan Carlo Ancelotti masih ada di puncak Grup F dengan koleksi 10 poin dari lima laga.

Namun bagi RB Leipzig, donasi tiga angka pada matchday kelima membuat mereka mantap di posisi kedua.

Wakil Jerman ini mengumpulkan sembilan poin, unggul tiga angka atas Shakhtar Donetsk yang pada saat bersamaan ditahan imbang 1-1 Celtic.

Dengan demikian, RB Leipzig menjaga asa lolos ke babak 16 besar. Catatannya, mereka tak boleh kalah saat tandang ke Shakhtar pada matchday terakhir pada 2 November 2022.

Sebab, Shakhtar unggul head-to-head atas RB Leipzig berkat kemenangan 4-1 pada matchday pertama, 7 September.

Jadi, RB Leipzig hanya perlu terhindar dari kekalahan dalam laga pamungkas.

Baca juga: Matchday 5 Liga Champions, Daftar Tim yang Berpeluang Lolos ke 16 Besar

Jalannya pertandingan RB Leipzig vs Real Madrid

Bermain di hadapan pendukungnya dan mengusung misi wajib menang untuk membuka asa lolos ke babak 16 besar, RB Leipzig langsung menekan ketika peluit kick-off berbunyi.

Tim Bundesliga ini tak membutukan waktu lama untuk membuka skor. Saat pertandingan berusia 13 menit, Josko Gvardiol membobol gawang Thibaut Courtois, memaksimalkan assist Andre Silva.

Lima menit berselang, RB Leipzig menggandakan keunggulan. Kali ini Christopher Nkunku memanfaatkan peluang yang berawal dari tendangan bebas akibat reaksi lambat Aurelien Tchouameni.

Real Madrid tersengat akibat tertinggal dua gol. Meski tanpa kekuatan terbaik karena sejumlah pemain top absen, tim berjulukan Los Blancos ini berusaha bangkit.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com