Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Skuad Sementara Portugal untuk Piala Dunia 2002: Ronaldo di Antara 55 Nama

Kompas.com - 25/10/2022, 19:40 WIB
Jason Timothy Yudha ,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih timnas Portugal, Fernando Santos, telah mengeluarkan daftar berisikan 55 pemain yang menjadi pilihan awalnya jelang Piala Dunia 2022 di Qatar.

Hal tersebut telah dibocorkan oleh CMTV dan akan dikonfirmasi secara resmi dalam beberapa jam mendatang.

Jumlah pemain dalam skuad di Piala Dunia harus terdiri dari 26 pemain dan akan dirilis pada bulan depan. Regulasi sebelumnya menetapkan sebanyak 23 pemain yang harus dibawa.

Cristiano Ronaldo merupakan salah satu di antara 55 nama pemain yang dipilih Fernando Santos.

Baca juga: Musibah Timnas Perancis Jelang Piala Dunia 2022

Piala Dunia 2022 bisa dikatakan dapat menjadi ajang internasional terakhir bagi Cristiano Ronaldo mengingat usianya yang telah menginjak 37 tahun.

Seleccao, julukan timnas Portugal, tergabung di Grup H bersama Ghana, Korea Selatan, dan Uruguay.

Nama-nama mentereng seperti Luis Suarez, Son Heung-min dan Thomas Partey akan menghiasi laga-laga yang akan dihadapi Portugal.

Namun, skuad Portugal diisi oleh pemain-pemain berkualitas di setiap lininya.

Baca juga: Zidane Minta Publik Lupakan Kontroversi Piala Dunia 2022 Qatar

Rui Patricio, Ruben Dias, Bruno Fernandes, dan Rafael Leao dapat menjadi sosok penting untuk membantu Ronaldo memenangkan ajang Piala Dunia 2022 ini.

Mentalitas dan pengalaman Ronaldo dapat menjadi keunggulan bagi Portugal, terutama bagi para pemain muda untuk meraih kemenangan dan menjadi juara di ajang yang digelar empat tahun sekali itu.

Melihat lawan Portugal, khususnya Uruguay merupakan tim yang pernah mengalahkan Ronaldo dkk pada Piala Dunia 2018.

Pada kala itu, Portugal kalah dengan skor 1-2 dari Uruguay di babak 16 besar.

Piala Dunia edisi kali ini merupakan penampilan kedelapan timnas Portugal sepanjang sejarah mereka.

Perjuangan Ronaldo dkk untuk meraih gelar juara di Piala Dunia 2022 ini akan menarik untuk dinantikan.

Baca juga: 26 Hari Jelang Piala Dunia 2022: Awas, Pasukan Pirang Romania Menyerang!

Berikut Daftar Skuad Sementara Portugal di Piala Dunia 2022:

Kiper: Diogo Costa (FC Porto), Rui Patricio (Roma), Anthony Lopes (Lyon), José Sá (Wolverhampton), Rui Silva (Bétis)

Bek: Diogo Dalot (Man. United), Nuno Tavares (Marselha), Danilo (PSG), Nélson Semedo (Wolverhampton), João Cancelo (Man. City), Cédric Soares (Arsenal), Thierry Correia (Valência), António Silva (Benfica), David Carmo (FC Porto), Diogo Leite (Union Berlim), José Fonte (Lille) Fábio Cardoso (FC Porto), Gonçalo Inácio (Sporting), Pepe (FC Porto), Rúben Dias (Man. City), Tiago Djaló (Lille), Domingos Duarte (Getafe), Mário Rui (Nápoles), Nuno Mendes (PSG), Raphael Guerreiro (Borussia Dortmund)

Gelandang: William Carvalho (Bétis), Florentino Luís (Benfica), João Moutinho (Wolverhampton), Fábio Carvalho (Liverpool), Fábio Vieira (Arsenal), Rúben Neves (Wolverhampton), Otávio (FC Porto), Bernardo Silva (Man. City), Matheus Nunes (Wolverhampton), Bruno Fernandes (Man. United), João Mário (Benfica), Renato Sanches (PSG), João Palhinha (Fulham), Vitinha (PSG), Nuno Santos (Sporting), Sérgio Oliveira (Galatasaray)

Penyerang: André Silva (RB Leipzig), Paulinho (Sporting), Ricardo Horta (SC Braga), Gonçalo Guedes (Wolverhampton), Cristiano Ronaldo (Man. United), João Félix (Atlético Madrid), Jota (Celtic), Pedro Gonçalves (Sporting), Francisco Trincão (Sporting), Rafael Leão (Milan), Daniel Podence (Wolverhampton), Beto (Udinese), Gonçalo Ramos (Benfica), Vitinha (SC Braga)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Badminton
STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya 'Chemistry' Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya "Chemistry" Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Motogp
Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Badminton
Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Liga Lain
Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Liga Indonesia
Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Liga Spanyol
Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Timnas Indonesia
Live Timnas Indonesia Vs Tanzania: Tembakan Egy Menerpa Mistar

Live Timnas Indonesia Vs Tanzania: Tembakan Egy Menerpa Mistar

Liga Indonesia
Live Indonesia Vs Tanzania: Adi Satryo Beraksi, Gawang Garuda Aman

Live Indonesia Vs Tanzania: Adi Satryo Beraksi, Gawang Garuda Aman

Timnas Indonesia
Babak I Indonesia Vs Tanzania: Dua Kans Thom Haye, Tanpa Gol

Babak I Indonesia Vs Tanzania: Dua Kans Thom Haye, Tanpa Gol

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com