Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Liga Spanyol: Atletico 3 Besar, Barcelona Tempel Real Madrid

Kompas.com - 24/10/2022, 06:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Atletico Madrid berhasil menembus tiga besar klasemen LaLiga, kasta tertinggi Liga Spanyol, musim 2022-2023.

Sementara itu, Barcelona terus menempel ketat Real Madrid yang berada di puncak klasemen Liga Spanyol dengan catatan tak terkalahkan.

Atletico Madrid menembus tiga besar klasemen Liga Spanyol seusai memetik kemenangan pada laga kontra Real Betis, Minggu (23/10/2022).

Laga Real Betis vs Atletico Madrid yang berlangsung di Stadion Benito Villamarin itu termasuk dalam pekan ke-11 Liga Spanyol 2022-2023.

Baca juga: Simeone: Ronaldo ke Atletico seperti Melihat Riquelme di River Plate

Atletico Madrid selaku tim tamu berhasil memenangi laga tersebut dengan skor 2-1 berkat sepasang gol dari Antoine Griezmann (54', 71').

Sementara, gol semata wayang untuk tuan rumah Real Betis lahir melalui aksi Nabil Fekir (84').

Ini menjadi kemenangan krusial bagi Atletico Madrid yang sebelumnya tertahan di peringkat kelima klasemen Liga Spanyol 2022-2023.

Berkat kemenangan atas Real Betis, Atletico langsung naik ke peringkat ketiga dengan koleksi 23 poin dari 11 laga.

Baca juga: Akhiri Drama Transfer, Antoine Griezmann Resmi Milik Atletico Madrid

Keberhasilan Atletico dalam menembus tiga besar klasemen Liga Spanyol juga tak lepas dari kekalahan yang dialami Real Sociedad.

Real Sociedad takluk 0-1 kala bertamu ke markas Real Valladolid, Sabtu (22/10/2022).

Alhasil, Real Sociedad gagal menambah raihan poin dan tertahan di peringkat keempat.

Barcelona Tempel Real Madrid

Ketika Atletico Madrid berhasil menembus tiga besar, Barcelona terus menempel koleksi poin Real Madrid selaku pemimpin klasemen Liga Spanyol 2022-2023.

Barcelona kini menempati peringkat kedua dengan koleksi 28 poin dari 11 pertandingan.

Baca juga: Barcelona Vs Bilbao: Xavi Diliputi Rasa Was-was karena Harus Menang

Skuad Barcelona merayakan gol ke gawang Athletic Bilbao dalam laga lanjutan Liga Spanyol musim 2022-2023. Laga Barcelona vs Bilbao berlangsung di Stadion Camp Nou pada Senin (24/10/2022) dini hari WIB.AFP/JOSEP LAGO Skuad Barcelona merayakan gol ke gawang Athletic Bilbao dalam laga lanjutan Liga Spanyol musim 2022-2023. Laga Barcelona vs Bilbao berlangsung di Stadion Camp Nou pada Senin (24/10/2022) dini hari WIB.

Mereka hanya tertinggal tiga angka dari Real Madrid yang menduduki puncak klasemen berkat torehan 31 poin dari 11 laga.

Barcelona terus menempel raihan poin Real Madrid seusai menang meyakinkan pada laga kandang kontra Athletic Bilbao, Senin (24/10/2022) dini hari WIB.

Di hadapan publik Stadion Camp Nou, Barcelona sukses mengakhiri laga dengan skor 4-0.

Gol-gol yang mengantarkan Barcelona meraih kemenangan dicetak oleh Ousmane Dembele (12'), Sergi Roberto (18'), Roberto Lewandowski (22'), dan Ferran Torres (73').

Baca juga: Hasil Barcelona Vs Bilbao 4-0, Blaugrana Jaga Kesucian di Camp Nou

Rekap Hasil Liga Spanyol, Pekan Ke-11

  • Rayo Vallecano 5-1 Cadiz
  • Valladolid 1-0 Real Sociedad
  • Valecia 1-2 Mallorca
  • Real Madrid 3-1 Sevilla
  • Espanyol 2-2 Elche
  • Real Betis 1-2 Atletico Madrid
  • Girona 1-1 Osasuna
  • Villarreal 2-1 Almeria
  • Barcelona 4-0 Athletic Bilbao

Klasemen Liga Spanyol hingga Senin (24/10/2022) pagi WIB

Klasemen Liga Spanyol

No Klub D M S K -/+ P
1
Real Madrid
11 10 1 0 19 31
2
Barcelona
11 9 1 1 24 28
3
Atlético Madrid
11 7 2 2 9 23
4
Real Sociedad
11 7 1 3 3 22
5
Real Betis
11 6 2 3 6 20
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Senin (24/10/2022) pukul 03:57 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com