Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs Tottenham, Alasan Ten Hag Cadangkan Ronaldo

Kompas.com - 20/10/2022, 10:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Manchester United Erik ten Hag mengungkapkan alasan mencadangkan Cristiano Ronaldo saat melawan Tottenham Hotspur. 

Laga Man United vs Tottenham pada matchday ke-12 Premier League atau Liga Inggris 2022-2023 digelar di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, Kamis (20/10/2022) dini hari WIB. 

Pertandingan Man United vs Tottenham itu berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan skuad Erik ten Hag berkat gol Fred dan Bruno Fernandes. 

Pada laga tersebut, Cristiano Ronaldo mengisi bangku cadangan dan tidak dimainkan hingga pertandingan tuntas. 

Baca juga: Hasil Man United Vs Tottenham 2-0: Ronaldo Tinggalkan Bench, Fernandes Gemilang

Sebelum peluit akhir berbunyi, megabintang asal Portugal itu terlihat meninggalkan bench atau bangku cadangan dan lebih dulu masuk ke ruang ganti. 

Erik ten Hag pun mengungkapkan alasannya mencadangkan Cristiano Ronaldo pada pertandingan melawan Tottenham Hotspur. 

"Tottenham benar-benar nyaman di belakang, mereka bisa bermain dari belakang. Jadi, Anda perlu pressing yang bagus. Mereka memiliki intensitas tinggi," ucap Ten Hag, dilansir dari Goal.

"Jadi, tim yang cepat bisa menyamai itu dan kami tahu kami membutuhkan Cristiano pada akhirnya. Tentu saja kami perlu mencetak gol jika ingin memenangi pertandingan," ujar dia.

Baca juga: Pergi Sebelum Pertandingan Rampung, Ronaldo Dinilai Egois, Kasihan MU...

Alih-alih memainkan Ronaldo, yang mencetak hattrick melawan Tottenham musim lalu, Erik ten Hag memilih menurunkan Marcus Rashford.

Pelatih asal Belanda itu menjelaskan bahwa dengan Marcus Rashford di lini depan, timnya bermain lebih dinamis.

Oleh karena itu, ia menyimpan Ronaldo untuk menjadi cadangan amunisi selama pertandingan. 

"Marcus (Rashford) sakit pada akhir pekan lalu. Dia tidak bisa bermain selama 90 menit, kalau fit dia seharusnya bisa bermain pada hari Minggu juga (saat melawan Newcastle)," katanya. 

Baca juga: Man United Vs Tottenham, Evra: Berhenti Berbicara tentang Ronaldo

"Saat Marcus bermain, kami menjadi lebih dinamis di depan dan itulah yang kami butuhkan hari ini untuk menembus garis dan membangun permainan," ucap Ten Hag. 

"Kami tahu kami punya ancaman di bangku cadangan dengan Ronaldo untuk menyelesaikan pertandingan ini," tuturnya. 

Kemenangan atas Tottenham Hotspur membuat Man United bertahan di posisi kelima klasemen Liga Inggris 2022-2023 dengan torehan 19 poin. 

Selanjutnya, Man United akan melawan Chelsea di Stadion Stamford Bridge, Sabtu (22/10/2022) malam WIB. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com