Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liverpool Vs Man City: Klopp Kartu Merah, Salah Bawa The Reds Menang 1-0

Kompas.com - 17/10/2022, 00:28 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Liverpool mengalahkan Manchester City pada pekan ke-11 Premier League atau Liga Inggris 2022-2023. 

Laga Liverpool vs Man City yang digelar di Stadion Anfield, Minggu (16/10/2022) malam WIB, berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan The Reds berkat gol Mohamed Salah (76'). 

Sepuluh menit setelah Salah mencetak gol, pelatih Liverpool Juergen Klopp menerima kartu merah dari wasit Anthony Taylor. 

Klopp dikartu merah akibat melakukan protes keras karena wasit tidak memberikan Liverpool tendangan bebas saat Salah ditarik dan dijatuhkan oleh Bernardo Silva.

Baca juga: Liverpool Vs Man City: Melihat Lagi Rivalitas Klopp dan Guardiola di Liga Inggris

Rangkuman pertandingan

Erling Haaland nyaris membawa Man City unggul terlebih dahulu pada menit ke-15 usai menerima umpan Joao Cancelo. Namun, upayanya bisa diblok Joe Gomez dari jarak dekat. 

Bola lalu dikuasai Kevin De Bruyne yang mengirim umpan ke Phil Foden. Akan tetapi, percobaan Foden juga menemui jalan buntu. 

Liverpool mendapatkan peluang lewat sepak pojok pada menit ke-21. Harvey Elliott menerima bola di luar kotak penalti dan memberikan umpan yang disambut tandukan Diogo Jota. 

Baca juga: Hasil Leeds Vs Arsenal 0-1: Listrik Mengganggu, Gunners Masih Nomor 1

Diogo Jota belum berhasil mencetak gol usai sundulannya dengan mudah masuk ke pelukan penjaga gawang Man City, Ederson. 

Liverpool belum menyerah dan terus menyerang pertahanan Man City. James Milner memberikan umpan silang yang bisa ditepis Ederson. 

Bola jatuh di kaki Andrew Robertson yang berdiri di tepi kotak penalti. Namun, tendangan kaki kiri pemain asal Skotlandia itu masih melambung di atas mistar gawang. 

Menit ke-35, Haaland menerima servis dari De Bruyne. Namun, sundulannya belum menemui sasaran.

Baca juga: Hasil Man United Vs Newcastle: Ronaldo Buntu, CR500 Tertunda, Skor 0-0

Kerja sama De Bruyne dan Haaland lagi-lagi hampir menghasilkan gol untuk Man City. De Bruyne memberikan umpan silang ke Haaland yang berada di dekat gawang. 

Akan tetapi, sundulan Haaland langsung mengarah ke kiper Liverpool, Alisson, yang berhasil melakukan penyelamatan.

Kedua tim tak berhasil mencetak gol hingga wasit membunyikan peluit tanda berakhirnya babak pertama. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barito Putera Berbagi dengan Anak Yatim di Hari Lahir Pancasila

Barito Putera Berbagi dengan Anak Yatim di Hari Lahir Pancasila

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Tanzania Sore Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Tanzania Sore Ini

Timnas Indonesia
Africa Day 2024, Menpora Bersiap Jelang Konferensi Asia-Afrika

Africa Day 2024, Menpora Bersiap Jelang Konferensi Asia-Afrika

Sports
Toni Kroos Raih Gelar Keenam Liga Champions: Ini Gila, Luar Biasa...

Toni Kroos Raih Gelar Keenam Liga Champions: Ini Gila, Luar Biasa...

Liga Champions
Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Sports
Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Liga Indonesia
Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Badminton
Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Liga Champions
Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Liga Champions
Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Liga Indonesia
Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Liga Champions
Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Liga Champions
5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

Liga Champions
Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com