Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Milan Vs Chelsea, Reuni Thiago Silva Menuju Rekor 100 Laga

Kompas.com - 11/10/2022, 14:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bek Chelsea, Thiago Silva, berpeluang mengukir rekor jika tampil pada laga Grup E Liga Champions kontra AC Milan.

Pertandingan Milan vs Chelsea akan dihelat di Stadion San Siro pada Rabu (12/10/2022) dini hari WIB.

Link live streaming Milan vs Chelsea akan tersedia di akhir artikel.

Jika bermain pada laga Milan vs Chelsea, Thiago Silva akan menjadi pemain Brasil ke-5 yang mengoleksi 100 penampilan di Liga Champions.

Empat pemain Brasil yang sudah terlebih dahulu menjalani 100 pertandingan Liga Champions adalah Roberto Carlos (120 laga), Dani Alves (111), Fernandinho (103), dan Marcelo (102).

Baca juga: Milan Vs Chelsea, Amarah Tomori dan Jati Diri Rossoneri

Thiago Silva sendiri mengumpulkan 99 pertandingan Liga Champions bersama tiga tim, yakni Chelsea, Paris Saint-Germain, dan AC Milan.

Dari 99 penampilan itu, Thiago Silva pernah dua kali tampil di partai puncak Liga Champions dengan salah satunya menjadi juara.

Momen itu terjadi pada final Liga Champions 2020-2021. 

Thiago Silva ketika itu tampil 39 menit untuk membantu Chelsea menumbangkan Manchester City dengan skor tipis 1-0.

Momen 100 laga Thiago Silva di Liga Champions terbilang sangat spesial karena akan terjadi di stadion yang pernah menjadi rumahnya, San Siro.

Thiago Silva pernah membela AC Milan selama tiga musim pada periode 2009-2012.

Baca juga: Milan Vs Chelsea, Momen Balas Dendam Rossoneri

Bersama AC Milan, Thiago Silva sukses meraih dua gelar domestik, yakni Liga Italia (2011) dan Piala Super Italia (2012).

Adapun pencapaian terbaik Thiago Silva di Liga Champions ketika membela AC Milan hanyalah menjadi perempat finalis pada musim 2011-2012.

Pertandingan dini hari nanti akan menjadi kesempatan pertama Thiago Silva kembali ke San Siro setelah pergi selama satu dekade.

Thiago Silva yang kini sudah berusia 38 tahun mengaku sangat emosional karena akan kembali menyapa publik San Siro.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Timnas Indonesia
Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com