Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

David Beckham Ingin Ronaldo Bergabung dengan Inter Miami

Kompas.com - 10/10/2022, 20:40 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber AS

KOMPAS.com - Mantan bintang Manchester United, David Beckham, ingin Cristiano Ronaldo memperkuat klubnya, Inter Miami.

Beckham berharap Ronaldo mau berumpur di MLS (Liga Amerika Serikat) pada awal musim 2023.

Inter Miami FC sudah mengamankan tempat dalam babak playoff Piala MLS musim ini untuk Eastern Conference.

Artinya, klub milik David Beckham itu semakin dekat dengan ambisi meraih gelar juara.

Baca juga: Ronaldo Cetak Gol Ke-700: Tak Ada Siuuu, Rayakan dengan Tidur...

Namun, jika gagal menjadi yang terbaik, Inter Miami memiliki rencana besar untuk menghadapi musim baru. Cristino Ronaldo menjadi bidikan.

Ada alasan kuat Beckham mengincar mantan rekan setimnya di Manchester United tersebut.

Ronaldo bakal jadi bintang baru karena Gonzalo Higuain sudah memberikan konfirmasi pensiun pada akhir musim ini.

Tampaknya Bekcham memanfaatkan situasi yang sedang dihadapi Ronaldo di Old Trafford. Menurut laporan, megabintang Portugal tersebut tidak suka dengan metode pelatih Erik Ten Hag.

Apalagi, pemain 37 tahun tersebut mulai kehilangan posisi sebagai pemain utama. 

Sejak awal musim 2022-23 ini, Ronaldo hanya satu kali tampil sebagai starter dari lima penampilannya di pentas Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris.

Selain itu, Ten Hag pun memberikan indikasi siap melepas mantan bintang Real Madrid dan Juventus tersebut pada bursa transfer musim dingin, Januari 2023.

Lantaran tidak banyak klub yang siap menampung Ronaldo karena gajinya yang sangat tinggi, Inter Miami berpotensi merealisasikan keinginannya tersebut.

Dikutip dari AS, seorang jurnalis bernama Pedro Almedia mengatakan bahwa Beckham sudah menelepon sosok berjulukan CR7 tersebut.

Baca juga: Bahagianya Erik ten Hag Lihat Ronaldo Cetak Gol Ke-700

Beckham berusaha meyakinkan Ronaldo agar bergabung dengan Inter Miami saat bursa transfer dibuka.

Bahkan disebutkan bahwa Inter Miami FC sudah menjalin komunikasi dengan agen Ronaldo, Jorge Mendes. Mereka ingin memastikan sang pemain bersedia merumput di MLS.

Namun jika melihat ambisi yang disimpan Ronaldo, sulit bagi Inter Miami menggaetnya.

Sejauh ini, Ronaldo masih ingin bermain di liga top Eropa dan bergabung dengan tim yang mentas di Liga Champions.

Di samping itu, Ronaldo baru saja mengukir sejarah dalam kariernya ketika membantu Man United meraih kemenangan atas Everton pada pekan ke-10 Liga Inggris di Stadion Goodison Park, Minggu (9/10/2022) malam WIB.

Ronaldo menjadi penentu kemenangan Man United atas tuan rumah dengan skor 2-1. Dia mencetak gol kedua Man United sekaligus menjadi gol ke-700 Ronaldo di level klub.

Baca juga: Perincian 700 Gol Cristiano Ronaldo di Level Klub, 144 untuk Man United

Ini membuat Ronaldo menjadi pemain pertama yang mencapai angka tersebut.

Khusus bagi Man United, Ronaldo telah menyumbang total 144 gol dengan perincian 118 gol pada periode pertama dan 26 gol pada periode kedua yang kini ia jalani.

Dari 700 gol yang tersebut, Ronaldo paling sering melakukannya ketika berseragam Real Madrid.

Mengabdi di Santiago Bernabeu dari 2009 hingga 2018, Ronaldo mencetak 450 gol untuk Los Blancos, julukan Real Madrid.

Sementara itu, saat bermain untuk Juventus pada periode 2018-2021, kapten timnas Portugal itu mampu mengemas 101 gol.

Adapun lima gol lainnya dia cetak saat membela klub profesional pertamanya, Sporting CP.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com