Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Timnas U17 Indonesia Vs Malaysia: Kalah Telak 1-5, Garuda Asia Gagal Juara Grup

Kompas.com - 09/10/2022, 21:55 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas U17 Indonesia gagal mengunci puncak klasemen akhir Grup B Kualifikasi Piala Asia U17 2023 setelah kalah telak 1-5 dari Malaysia.

Pertandingan timnas U17 Indonesia vs Malaysia berlangsung di Stadion Pakansari, Kab. Bogor, pada Minggu (9/10/2022) malam WIB.

Seluruh gol kemenangan Malaysia tercipta pada babak pertama. Timnas U17 Indonesia seperti tertidur pada babak pertama karena kebobolan lima kali dalam kurun waktu 22 menit.

Lima gol kemenangan Malaysia diciptakan oleh Zainurhakimi Zain (18'), Arami Wafiy (21', 40'-penalti), Anjasmirza Saharudin (24'), Afiq Danish Zulfkifli (28').

Adapun satu-satunya gol balasan timnas U17 Indonesia diciptakan oleh Arkhan Kaka pada menit ke-90+2'.

Kekalahan telak dari Malaysia membuat timnas U19 Indonesia membuang kesempatan lolos otomatis ke Piala Asia U23.

Baca juga: Daftar Tim Pencari Fakta Tragedi Kanjuruhan, Ada Eks PSSI Berlisensi FIFA hingga Mantan Timnas

Timnas U17 Indonesia harus menerima kenyataan itu karena menempati peringkat kedua klasemen akhir Grup B dengan raihan sembilan poin.

Garuda Asia, julukan timnas U17 Indonesia, tertinggal hanya satu poin dari Malaysia yang naik ke puncak klasemen Grup B.

Meski demikian, timnas U17 Indonesia asuhan Bima Sakti masih berpeluang lolos ke putaran final Piala Asia U17 2023.

Namun, timnas U17 Indonesia tidak bisa lagi menentukan nasibnya sendiri karena harus melewati jalur runner up terbaik Kualifikasi Piala Asia U17 2023.

Timnas U17 Indonesia nantinya harus bersaing dengan sembilan tim lain untuk memperebutkan enam tiket putaran final Piala Asia U17 2023 dari jalur runner up terbaik.

Kekalahan telak timnas U17 Indonesia dari Malaysia bisa dikatakan sangat mengejutkan.

Sebab, timnas U17 Indonesia tampil solid pada tiga laga Grup B Kualifikas Piala Asia U17 2023 sebelumnya.

Baca juga: Disiplin Tinggi, Timnas Indonesia Era STY Disebut Sulit Dikalahkan

Pasukan Bima Sakti sukses mengalahkan Guam (14-0), Uni Emirat Arab (3-2), dan Palestina (2-0).

Tiga kemenangan itu membuat timnas U17 Indonesia sebenarnya hanya membutuhkan hasil imbang melawan Malaysia untuk mengunci puncak klasemen akhir Grup B dan lolos ke Piala Asia U17 2023.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com