Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penegakan Regulasi Keamanan Stadion, Harus Tanpa Kompromi

Kompas.com - 09/10/2022, 18:40 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

"Yang kita butuh tekanan dari pemerintah. Pemerintah bikin sejenis Green Guide versi Indonesia," lanjut pria yang juga menjadi Head of Content Box2box Football Podcast ini.

"Green Guide yang bikin Pemerintah Inggris. Bukan FIFA, bukan UEFA, bahkan bukan FA. Itu jadi standarnya negara."

"Negara menekan regulator buat tidak ada negosiasi soal penegakan aturan ini."

Ia menambahkan, hal-hal yang perlu diperhatikan dalam keamanan stadion bukan hanya soal fisik stadion yang terbangun, melainkan dari tahap perencanaan.

Termasuk dalam hal ini adalah jarak dari rumah sakit, kantor polisi, kantor pemadam kebarakan, ketersediaan transportasi publik, dll.

Baca juga: Anggota TGIPF Lihat Rekaman CCTV Stadion Kanjuruhan: Mengerikan Sekali

Selain itu, hal lain yang harus diperhatikan adalah setiap tahapan mulai dari perancangan, konstruksi dan perawatan.

"Tinggi tangga berapa, lebar pintu berapa, arahnya gimana, signage harus warna cerah, pictogram harus internasional, dll.," lanjutnya.

Dex juga berkomentar bahwa kehadiran FIFA untuk membantu Pemerintah Indonesia memperbaiki tata kelola sepak bola Tanah Air tak terlepas dari pemilihan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2023.

"Saya percaya diri FIFA mau bantu karena mereka tak akan mau menjatuhkan skorsing ke Indonesia (misalnya karena pemerintah intervensi PSSI) karena mau ada Piala Dunia U20 2023," lanjutnya.

"Memindahkan tuan rumah itu soalnya gak gampang. Sudah gitu, pemerintah juga sudah pakai banyak anggaran negara (duit rakyat dari pajak) buat Piala Dunia U20 2023 ini."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com