Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Pelatih Persib Luis Milla Tinggalkan Bandung Menuju Bali

Kompas.com - 08/10/2022, 11:00 WIB
Adil Nursalam,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Pelatih Persib, Luis Milla, meninggalkan Bandung dan bertolak menuju Bali setelah kompetisi Liga 1 2022-2023 dihentikan sementara karena tragedi Kanjuruhan.

Keberangkatan Luis Milla ke Bali terjadi saat tim Persib tengah diliburkan selama tiga hari sejak Jumat (7/10/2022) kemarin.

Luis Milla memanfaatkan waktu libur itu guna mengunjungi kolega-koleganya di sana, tepatnya di Kuta.

Ya, semasa melatih timnas Indonesia pada 2018 silam, Luis Milla sempat menetap tinggal di Bali. Momen libur Persib kali ini benar-benar ia manfaatkan untuk menemui teman lama.

Baca juga: Pesan Luis Milla Pelatih Persib Untuk Seluruh Suporter di Indonesia

“Saya pergi ke Bali, karena terakhir saya berada di Indonesia tiga tahun lalu, saya tinggal di Bali selama sepuluh bulan,” kata Milla.

“Sekarang setelah tiga tahun, saya ingin mengunjungi Bali dan bertemu teman-teman yang tinggal di Kuta,” ucapnya.

Seperti diketahui, pertandingan pekan ke-11 dan ke-12 di Liga 1 ditunda karena tragedi di Kanjuruhan yang menewaskan ratusan suporter Arema FC pada 1 Oktober 2022 silam.

Luis Milla menilai pemainnya sudah bekerja keras dalam latihan selama tiga minggu ke belakang sejak FIFA Match Day.

Baca juga: Luis Milla Sesalkan Tragedi Kanjuruhan: Ini Bukan Wujud Asli Indonesia

“Saya menikmati waktu libur tiga hari karena kami tidak mungkin bermain akhir pekan ini dan ini saatnya menikmati negara ini, menikmati Bali,” tuturnya.

Bali adalah pulau yang cukup berkesan bagi Milla. Di sana ia bertemu banyak teman senegara dari Spanyol.

Masa jeda kompetisi ini dirasa adalah waktu yang tepat baginya untuk mengunjungi rekan-rekan dan kolega.

Pasalnya, ketika kompetisi sudah kembali diputar, ia akan banyak fokus bekerja membuat Persib menjadi tim pemenang.

Baca juga: Duka Persib untuk Kanjuruhan: Pita Hitam Dikenakan, Luis Milla Hilang Kata

“Saya tinggal di Indonesia selama dua tahun, tahun pertama saya di Jakarta dan tahun kedua di Bali,” ujar Milla berkisah.

“Di Bali ada banyak teman dari Spanyol yang tinggal di Indonesia dan saya ingin mengunjungi lagi teman-teman dalam waktu libur tiga hari ini,” papar Milla.

Luis Milla ingin mencicipi beberapa makanan di Bali. Sebuah momen yang ingin ia nikmati sambil memulihkan mental dan me-refresh pikiran jelang Liga 1 dimulai kembali.

“Saya ingin menikmati makanan di sana, saya mau makan malam di sana, itu rencananya,” katanya menjelaskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com