Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ronaldo Banjir Kritik: Kakak CR7 Sebut Fan Tak Tahu Terima Kasih

Kompas.com - 30/09/2022, 19:40 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Kakak Cristiano Ronaldo, Katia Aveiro, mengecam kritikan yang dilemparkan kepada sang adik menyusul kegagalan timnas Portugal di UEFA Nations League.

Timnas Portugal tidak bisa melangkah jauh saat mentas di perhelatan UEFA Nations League.

Kegagalan timnas Portugal itu disebabkan kekalahan 0-1 dalam pertandingan krusial melawan Spanyol pada babak fase grup.

Spanyol mampu membukukan gol ke gawang Portugal melalui aksi Alvaro Morata pada menit ke-88.

Dalam pertandingan kontra Spanyol, Ronaldo juga bermain mengecewakan. Ia tak mampu mengonversikan satu peluang emas menjadi gol.

Baca juga: Ronaldo Dapat Pembelaan Usai Seret Gol

Tak ayal, banyak pihak pun menyudutkan Ronaldo. Ia dianggap sebagai biang kegagalan timnas Portugal di UEFA Nations League.

Ronaldo memang tidak sedang dalam performa terbaiknya. Sejauh ini, CR7 baru mencetak satu gol sepanjang musim ini bersama Man United.

Di tengah banjir kritikan, Ronaldo mendapatkan pembelaan dari sang kakak, Katia Aveiro, yang menyampaikannya melalui media sosial Instagram.

“Sangat penting untuk memberikan bantuan kepada mereka yang selalu memberikan sepenuhnya kepada Portugal,” ujar Katia dilansir dari Manchester Evening News.

Katia Aveiro menjadi sangat geram. Ia pun menyindir penggemar Portugal yang dianggapnya tidak menghargai perjuangan Cristiano Ronaldo.

Baca juga: Beda Ronaldo dan Messi Saat FIFA Matchday: La Pulga 4 Gol, CR7 Ompong

“Namun, orang Portugal itu gila, picik, tidak berperasaan, bodoh, tidak tahu terima kasih dan selamanya begitu,” kata dia.

“Orang ini sedang duduk, dia berlutut. Namun, tidak ada yang membantunya. Itu kejam,” ujar dia lagi.

Lebih lanjut, Katia Aveiro menjelaskan bahwa dirinya tidak akan meninggalkan Cristiano Ronaldo pada masa-masa sulitnya, seperti saat ini.

“Dia memiliki keluarga dan orang-orang yang menyayangi dia di sisinya. Mereka akan selalu ada sisinya, apa pun yang terjadi,” ujar Katia.

Adapun musim ini barangkali menjadi fase tersulit bagi Ronaldo. Ia bahkan sampai menderita depresi dan memutuskan untuk mencari bantuan profesional.

Baca juga: Portugal Vs Spanyol, Selecao Lebih dari Sekadar Ronaldo

Seorang psikolog dan penulis buku, Jordan Peterson, yang berasal dari Kanada disebut melakukan pertemuan khusus dengan Ronaldo di Inggris.

Jordan Peterson mengatakan bahwa Ronaldo sempat mengalami masalah pada beberapa bulan lalu, sehingga ingin berbicara dengan seorang ahli.

Walaupun demikian, Jordan Peterson tidak menjelaskan apakah permasalahan ini berkaitan dengan karier Ronaldo di dunia sepak bola.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com