Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tindakan Rasisme Pelemparan Pisang ke Richarlison Menuai Kecaman

Kompas.com - 29/09/2022, 20:40 WIB
Ahmad Zilky,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Legenda Manchester United, Rio Ferdinand, mengecam tindakan pelemparan pisang kepada Richarlison.

Richarlison menerima perlakuan kurang menyenangkan saat membela timnas Brasil dalam pertandingan melawan Tunisia.

Adapun pertandingan Brasil vs Tunisia yang berakhir dengan skor 5-1 untuk kemenangan tim Samba bergulir di Stadion Parc des Princes pada Rabu (28/9/2022).

Sayang, pertandingan Brasil vs Tunisia dinodai insiden rasialisme yang ditujukan kepada penyerang Tottenham Hotspur, Richarlison.

Baca juga: Laga Brasil Vs Tunisia Dinodai Rasisme, Richarlison Dilempar Pisang

Semuanya bermula saat Richarlison berselebrasi seusai membobol gawang Tunisia pada menit ke-19.

Saat itu, Richarlison tampak meluncur ke bendera sepak pojok. Ia juga tampak sedikit berteriak, sebagai bentuk ekspresi atas keberhasilannya mencetak gol.

Fred, Raphinha, Marquinhos, Lucas Paqueta, dan Alex Telles menghampiri Richarlison guna merayakan gol itu bersama.

Setelah itu, Richarlison tampak memalingkan tubuhnya ke arah penonton seraya menepuk logo Brasil yang ada di jersey-nya.

Baca juga: Kilas Balik Piala Dunia 1962: Panggung Garrincha, Brasil Kembali Naik Takhta

Bersamaan dengan itu, beberapa benda tampak dilemparkan dari tribune penonton kepada Richarlison.

Benda-benda yang dilemparkan ke arah Richarlison itu seperti botol dan pisang.

Selepas insiden itu, Rio Ferdinand buka suara. Ia menyadari bahwa sepak bola sejatinya memang tidak bisa menyembuhkan rasisme.

“Saya tidak mengatakan sepak bola dapat mengubah dan menyembuhkan rasialisme,” ujar Rio Ferdinand dilansir dari Goal International.

“Sebab, saya bodoh jika berpikir demikian,” tambah bek yang pernah meraih trofi Liga Champions bersama Man United pada musim 2007-2008.

Baca juga: Jadwal Timnas Brasil di Piala Dunia 2022, Kans Mengembalikan Kejayaan

“Namun, saat anak Anda bangun dan berkata ‘Ayah apakah kamu lihat pisang yang dilemparkan ke Richarlison di lapangan? Itu gila!,” tutup Ferdinand.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com