Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024

Hasil Indonesia Vs Curacao 2-1: Witan "Menari", Garuda Menang berkat Gol Dendy

Kompas.com - 27/09/2022, 21:56 WIB
Penulis Ahmad Zilky
|

KOMPAS.com – Timnas Indonesia dipastikan berhasil meraih kemenangan 2-1 atas Curacao dalam FIFA Matchday.

Laga timnas Indonesia vs Curacao dalam jadwal FIFA Matchday 2022 diselenggarakan di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, pada Selasa (27/9/2022).

Pertandingan ini berlangsung dengan tensi tinggi. Bahkan, wasit sempat mengeluarkan satu kartu merah dari kantongnya buat pemain Curacao, Juninho Bacuna.

Terlepas dari itu, timnas Indonesia berhasil memenangi pertandingan 2-1 atas Curacao setelah Dimas Drajad (3') dan Dendy Sulistyawan (87') mencatatkan namanya di papan skor.

Di lain sisi, Curacao menyarangkan satu gol ke gawang timnas Indonesia melalui aksi Jeremy Antonisse (47').

Baca juga: Live Indonesia Vs Curacao, Dendy Sulistyawan Bawa Garuda Unggul 2-1

Rangkuman timnas Indonesia vs Curacao

Timnas Indonesia langsung memberikan kejutan. Ya, skuad Garuda mampu membobol gawang Curacao melalui Dimas Drajad pada menit ke-3.

Semuanya bermula dari tembakan keras Witan Sulaeman dari luar kotak penalti yang tak mampu ditepis secara sempurna oleh kiper Curacao, Tyrick Bodak.

Dimas Drajad berada di posisi yang tepat setelah bola tepisan Tyrick Bodak bergerak liar. Ia pun berhasil menceploskan bola ke gawang Curacao guna membuat Indonesia unggul 1-0.

Selepas gol itu, Curacao masih kesulitan untuk menembus pertahanan timnas Indonesia hingga menit ke-30.

Lini pertahanan timnas Indonesia memang bermain sangat baik. Saat Curaco mencoba, menyerang, pemain skuad Garuda terlihat melakukan kerja sama dan koordinasi apik.

Di lain sisi, timnas Indonesia tampil menekan. Skuad Garuda mengontrol pertandingan dan melakukan serangan-serangan cepat.

Baca juga: Live Indonesia Vs Curacao: Kartu Merah Keluar, 1 Pemain Lawan Diusir

Walaupun demikian, tidak ada gol lagi yang tercipta, sehingga Indonesia dipastikan memimpin 1-0 atas Curacao pada babak pertama.

Curacao memasukkan dua pemain baru pada awal babak kedua. Mereka adalah Jeremy Antonisse dan Kevin Felida.

Keputusan memasukkan Jeremy Antonisse berdampak baik. Sebab, Curacao dapat menyamakan kedudukan 1-1 dengan Indonesia, via aksi Jeremy Antonisse pada menit ke-47.

Suporter timnas Indonesia yang datang langsung memadati Stadion Pakansari, Bogor, dalam laga FIFA Matchday antara Indonesia vs Curacao, Selasa (27/9/2022).KOMPAS.COM/KRISTIANTO PURNOMO Suporter timnas Indonesia yang datang langsung memadati Stadion Pakansari, Bogor, dalam laga FIFA Matchday antara Indonesia vs Curacao, Selasa (27/9/2022).

Kemudian, Egy Maulana Vikri meringis kesakitan di lapangan usai berduel dengan pemain Curacao. Ia akhirnya digantikan dengan Dendy Sulistyawan pada menit ke-66.

Juninho Bacuna (Curacao) melakukan pelanggaran keras ke Marselino. Ia pun mendapatkan kartu kuning kedua, sehingga harus dikeluarkan dari lapangan.

Pelanggaran itu memicu aksi saling dorong. Sebab, pemain Indonesia tak terima dengan pelanggaran yang dilakukan oleh Juninho.

Baca juga: Indonesia Vs Curacao, Momen Kemesraan Tokoh The Jakmania dan Viking di Pakansari

Oleh sebab itu, lemparan botol dari tribune penonton tidak terhindarkan. Pemain Indonesia pun berusaha menenangkan agar laga bisa dilanjutkan.

Setelah laga dilanjutkan, timnas Indonesia dapat mencetak gol kemenangan 2-1 atas Curacao melalui Dendy yang memanfaatkan umpan Witan Sulaeman pada menit ke-88.

Sebelum memberikan operan ke Dendy, Witan bak "menari" di area kotak penalti Curacao. Ia melakukan akselerasi dengan aksi individu menawan.

Dengan demikian, Indonesia dipastikan menang 2-1 atas Curacao.

INDONESIA vs CURACAO (Dimas Drajad 3’, Dendy Sulistyawan 87'/Jeremy Antonisse 47’)

Susunan pemain timnas Indonesia vs Curacao

Indonesia (3-4-3): 26-Syahrul Trisna (PG); 5-Rizky Ridho, 13-Rachmat Irianto, 30-Elkan Baggott; 25-Yakob Sayuri, 15-Ricky Kambuaya (7-Marselino Ferdinan 54’), 8-Witan Sulaeman, 12-Pratama Arhan (3-Muhammad Ferarri 73’); 11-Saddil Ramdani (16-Ramadhan Sananta 73’), 9-Dimas Drajad (18-Muhammad Rafli 66’), 10-Egy Maulana Vikri (22-Dendy Sulistyawan 66’).

Pelatih: Shin Tae-yong.

Curacao: 1-Tyrick Bodak (PG), 3-Justin Ogenia, 15-Nathangelo Markelo, 2-Cuco Martina, 7-Juninho Bacuna, 10-Leandro Bacuna, 8-Roly Bonevacia (6-Kevin Felida 46’), 4-Shermaine Martina (18-Bradley Martis 61’), 11-Gevaro Nepumuceno (13-Jeremy Antonisse 46’), 14-Kenji Gorre, 9-Rangelo Janga (19-Gino Kessel 78’).

Pelatih: Remko Bicentini.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Persija Vs Persib: Keuntungan dan Modal Berharga Maung Bandung

Persija Vs Persib: Keuntungan dan Modal Berharga Maung Bandung

Liga Indonesia
Daftar Wakil Indonesia di Spain Masters 2023, Dominasi Ganda Campuran

Daftar Wakil Indonesia di Spain Masters 2023, Dominasi Ganda Campuran

Sports
JK Dukung Israel Tampil di Piala Dunia U20 untuk Jalan Perdamaian dengan Palestina

JK Dukung Israel Tampil di Piala Dunia U20 untuk Jalan Perdamaian dengan Palestina

Liga Indonesia
Indonesia Vs Burundi, STY Minta Pratama Arhan Adaptasi dengan Gaya Jepang

Indonesia Vs Burundi, STY Minta Pratama Arhan Adaptasi dengan Gaya Jepang

Liga Indonesia
Gibran soal Penolakan Israel: Tugas Saya Semua Atlet Aman dan Nyaman

Gibran soal Penolakan Israel: Tugas Saya Semua Atlet Aman dan Nyaman

Sports
Ditabrak Marc Marquez, Miguel Oliveira Absen di MotoGP Argentina 2023

Ditabrak Marc Marquez, Miguel Oliveira Absen di MotoGP Argentina 2023

Motogp
Jadwal Spain Masters 2023: Fajar/Rian Main pada Hari Pertama

Jadwal Spain Masters 2023: Fajar/Rian Main pada Hari Pertama

Sports
Pelatih PSM Tuntut Timnas Indonesia Bagi-bagi Info soal Pemain

Pelatih PSM Tuntut Timnas Indonesia Bagi-bagi Info soal Pemain

Liga Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Burundi pada Laga Ke-2 FIFA Matchday

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Burundi pada Laga Ke-2 FIFA Matchday

Liga Indonesia
Polemik Israel di Piala Dunia U20 2023: Olah Dua Pandangan agar Indonesia Tetap Jaya

Polemik Israel di Piala Dunia U20 2023: Olah Dua Pandangan agar Indonesia Tetap Jaya

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Burundi di FIFA Matchday, Laga Kedua Hari Ini

Jadwal Timnas Indonesia Vs Burundi di FIFA Matchday, Laga Kedua Hari Ini

Sports
Timnas Indonesia Vs Burundi: Tiap Menit Berharga, Garuda Terus Bangun Kekuatan

Timnas Indonesia Vs Burundi: Tiap Menit Berharga, Garuda Terus Bangun Kekuatan

Liga Indonesia
Piala Dunia U20 2023: PSSI Akan Lobi soal Israel, STY Pikirkan Sepak Bola Indonesia

Piala Dunia U20 2023: PSSI Akan Lobi soal Israel, STY Pikirkan Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Shin Tae-yong Beri Sinyal Shayne Pattynama Gabung Timnas Indonesia: Lagi Cari Paspor

Shin Tae-yong Beri Sinyal Shayne Pattynama Gabung Timnas Indonesia: Lagi Cari Paspor

Sports
Hasil Kualifikasi Euro 2024: Belanda-Swedia Pesta, Perancis Menang Tipis

Hasil Kualifikasi Euro 2024: Belanda-Swedia Pesta, Perancis Menang Tipis

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+