Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen UEFA Nations League: Kroasia dan Belanda ke Semifinal

Kompas.com - 26/09/2022, 05:30 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Kroasia dan Belanda berhasil ke semifinal UEFA Nations League 2022-2023.

Kedua tim tersebut melaju setelah mempertahankan posisi sebagai pemuncak klasemen UEFA Nations 2022-2023 di grup masing-masing.

Pada laga pamungkas Liga A Grup 1, Kroasia menang tandang 3-1 atas Austria di Stadion Ernst Happel, Senin (26/9/2022) dini hari WIB.

Baca juga: Hasil Belanda Vs Belgia 1-0, Gol Van Dijk Antar Oranje ke Semifinal

Tiga gol Kroasia dilesakkan oleh Luka Modric (6'), Marko Livaja (69'), dan Dejan Lovren (72').

Sementara, Austria sempat menyamakan kedudukan via aksi Christoph Baumgartner (9').

Ini menjadi kemenangan keempat beruntun bagi Kroasia. Runner-up Piala Dunia 2018 itu pun keluar sebagai juara Liga A Grup 1 dengan raihan 13 poin.

Pencapaian sebagai juara grup sekaligus meloloskan Luka Modric cs ke semifinal UEFA Nations League 2022-2023.

Baca juga: Hasil Denmark Vs Perancis 2-0: Sang Juara Bertahan Nyaris Degradasi

Di sisi lain, Austria harus terdegradasi ke Liga B karena menjadi juru kunci karena berakhir dengan empat poin.

Adapun Denmark finis kedua di Liga A Grup 1 (12 poin), sementara Perancis ketiga (5).

Pada laga pamungkas fase grup, Denmark mengalahkan Perancis selaku juara bertahan UEFA Nations League dengan skor 2-0.

Beralih ke Liga A Grup 4, gol tunggal Virgil van Dijk mengantarkan Belanda menang 1-0 atas Belgia.

Baca juga: Kilas Balik Piala Dunia 1954: Gelar Perdana Jerman, Keajaiban di Bern

Belanda pun memastikan diri lolos ke semifinal UEFA Nations League. Oranje menjadi juara Liga A4 dengan perolehan 16 poin.

Belgia finis kedua (10 poin), lalu diikuti oleh Polandia (7) dan Wales (1) yang terdegradasi.

Masih ada dua tiket semifinal UEFA Nations League tersisa yang akan diperebutkan di Liga A2 dan Liga A3.

Klasemen UEFA Nations League:

Liga A Grup 1

Pos Tim Mn M S K SG Poin
1 Kroasia 6 4 1 1 8-6 13
2 Denmark 6 4 0 2 9-5 12
3 Perancis 6 1 2 3 5-7 5
4 Austria 6 1 1 4 6-10 4

Liga A Grup 2

Pos Tim Mn M S K SG Poin
1 Portugal 5 3 1 1 11-2 10
2 Spanyol 5 2 2 1 7-5 8
3 Swiss 5 2 0 3 4-8 6
4 Ceko 5 1 1 3 4-11 4

Liga A Grup 3

Pos Tim Mn M S K SG Poin
1 Hongaria 5 3 1 1 8-3 10
2 Italia 5 2 2 1 6-7 8
3 Jerman 5 1 3 1 8-6 6
4 Inggris 5 0 2 3 1-7 2

Liga A Grup 4

Pos Tim Mn M S K SG Poin
1 Belanda 6 5 1 0 14-6 16
2 Belgia 6 3 1 2 11-8 10
3 Polandia 6 2 1 3 6-12 7
4 Wales 6 0 1 5 6-11 1

Klasemen UEFA Nations League selengkapnya dapat diakses lewat tautan berikut: LINK

Keterangan

  • Mn: Main
  • M: Menang
  • S: Seri
  • K: Kalah
  • SG: Selisih Gol
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com