Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Monza Vs Juventus 1-0: Di Maria Kartu Merah, Bianconeri Takluk dari Tim Promosi

Kompas.com - 18/09/2022, 22:04 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

MONZA, KOMPAS.com - Juventus di luar dugaan takluk 0-1 dari tim promosi, Monza, pada pekan ketujuh Liga Italia.

Pertandingan Monza vs Juventus berlangsung di Brianteo Stadium pada Minggu (18/9/2022) malam WIB.

Gol penentu kemenangan Monza dicetak oleh Chris Gytkjaer pada menit ke-74 lewat tembakan first time kaki kanan.

Juventus kali ini tidak hanya kalah melainkan juga kembali kehilangan Angel Di Maria.

Winger asal Argentina itu meninggalkan lapangan lebih cepat setelah menerima hukuman kartu merah langsung dari wasit Fabio Maresca pada menit ke-40.

Baca juga: Klarifikasi soal Skandal VAR Juventus Vs Salernitana

Fakta itu tentu mengecewakan bagi Juventus mengingat Di Maria sebenarnya baru kembali bermain setelah pulih dari cedera kaki kiri.

Kekalahan dari Monza semakin memperpanjang tren buruk tidak pernah menang Juventus menjadi lima pertandingan beruntun.

Bianconeri, julukan Juventus, kini tertahan di peringkat ke-8 klasemen Liga Italia dengan koleksi 10 poin dari tujuh laga.

Di sisi lain, ini adalah kemenangan pertama Monza di Liga Italia musim 2022-2023.

Kemenangan atas Juventus mengangkat posisi Monza dari juru kunci ke peringkat ke-18 klasemen Liga Italia dengan raihan empat poin.

Ulasan Laga Monza Vs Juventus:

Pertandingan Monza vs Juventus berjalan sangat alot pada babak pertama.

Monza selaku tuan rumah tampil lebih mendominasi dengan persentase penguasaan bola mencapai 60 persen.

Baca juga: Juventus Vs Benfica, Pengalaman Pertama Allegri Kalah 2 Kali di Fase Grup

Petaka kemudian menghampiri Juventus setelah wasit Fabio Maresca menghukum Angel Di Maria dengan kartu merah pada menit ke-40.

Angelo Di Maria langsung diusir wasit setelah terbukti mengarahkan sikut ke dada bek Monza, Armando Izzo, ketika keduanya berebut bola.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com