Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Vs Curacao: Asnawi Mangkualam Cedera Jelang Tugas Negara

Kompas.com - 18/09/2022, 17:45 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Asnawi Mangkualam mengalami cedera saat membela Ansan Greeners. Meski demikian, dia tetap mendapatkan panggilan timnas Indonesia.

Adapun kabar cedera Asnawi disampaikan oleh pelatih Ansan Greeners, Lim Jeong-heon, sebelum laga melawan Jeonnam Dragons pada lanjutan K-League 2 tengah pekan ini.

"Asnawi dan Song Jin-gyu keduanya tampil bagus baru-baru ini," ujar Lim Jeong-heon dikutip dari BolaSport.com.

"Asnawi tidak bisa bermain karena masalah otot, Song Jin-gyu tidak dalam kondisi normal karena kelelahan yang menumpuk," tuturnya.

Baca juga: Indonesia Vs Curacao, Gelandang Persib Marc Klok Bicara Kekuatan Lawan

Kondisi ini membuat Asnawi melewatkan tiga pertandingan terakhir Ansan Greeners di K-League 2.

Pemain kelahiran Makassar itu absen saat drama enam gol tersaji dalam laga Bucheon FC vs Ansan Greeners (3-3) pekan lalu.

Dia juga tak tampil kala Ansan Greeners takluk 1-7 dari Jeonnam Dragons.

Teranyar, sang pemain absen ketika timnya bermain imbang 1-1 kontra Seoul E-Land, Sabtu (17/9/2022).

Walaupun tidak dalam kondisi fit, Asnawi tetap dipanggil oleh pelatih Shin Tae-yong ke timnas Indonesia untuk FIFA Matchday September 2022.

Baca juga: Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia untuk Laga Melawan Curacao

Timnas Indonesia nantinya akan dua kali menghadapi Curacao pada 24 dan 27 September 2022.

Selain Asnawi, sejumlah pemain Indonesia lainnya yang berkarier di luar negeri juga mendapatkan panggilan ke skuad Garuda.

Mereka adalah Elkan Baggott (Gillingham FC), Egy Maulana Vikri (FC Vion Zlate Moravce), Witan Sulaeman (AS Trencin), Saddil Ramdani (Sabah FC), dan Pratama Arhan (Tokyo Verdy).

Berdasarkan keterangan dari Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, keenam pemain itu akan tiba di Tanah Air pada 19 September 2022. 

Tiket penerbangan menuju ke Indonesia pun sudah dibelikan untuk Asnawi dkk.

"Tanggal 19 (September) sudah datang (ke Indonesia). Sudah ada jadwal penerbangannya," ucap Indra Sjafri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com