KOMPAS.com - Pemain Tokyo Verdy, Pratama Arhan, dipastikan membela timnas Indonesia pada FIFA Matchday melawan Curacao.
Kepastian Pratama Arhan memperkuat timnas Indonesia di FIFA Matchday diketahui dari unggahan di Instagram Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.
Mochamad Iriawan yang biasa dipanggil Iwan Bule mengunggah rekaman panggilan video bersama Pratama Arhan.
Setelah bertanya kabar, Arhan menjelaskan jika dirinya mendapat izin dari Tokyo Verdy untuk membela timnas Indonesia di FIFA Matchday.
Baca juga: Jadwal Timnas Indonesia Vs Curacao, 2 Laga di FIFA Matchday
Arhan mengungkapkan dia akan terbang ke Indonesia pada tanggal 18 September 2022.
"Bisa pak (main di FIFA Matchday). Diizinin pak. Kemungkinan (ke Jakarta) tanggal 18," ucap bek timnas Indonesia itu, dilansir dari BolaSport.com.
Selain Pratama Arhan, dua pemain Indonesia yang berada di luar negeri seperti Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri juga dipastikan bakal membela timnas Indonesia saat melawan Curacao.
Kepastian Witan Sulaeman (AS Trencin) dan Egy Maulana Vikri (FC Vion Zlate Moravce) untuk memperkuat timnas Indonesia sudah diumumkan melalui media sosial klub masing-masing.
Baca juga: Alasan Laga Timnas Indonesia Vs Curacao Batal Digelar di JIS
Sementara itu, pemain-pemain lain seperti Asnawi Mangkualam (Ansan Greeners) dan Saddil Ramdani (Sabah FC) kemungkinan akan menyusul setelah dilepas klubnya.
Jadwal timnas Indonesia melawan Curacao di FIFA Matchday menyajikan dua kali pertemuan pada 24 dan 27 September 2022. (Lukman Adhi Kurniawan)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.