Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Borneo FC Vs Persita 2-2: Samakan Skor Dua Kali, Pendekar Cisadane Curi Poin

Kompas.com - 09/09/2022, 20:19 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Lima menit kemudian, giliaran Borneo FC yang berbalik mengancam lewat kominasi Pato dan Jonathan Bustos.

Baca juga: Klasemen Liga 1: Bali United Panaskan Papan Atas, Arema Diuji Persib

Pato yang terkepung di kotak penalti dapat menyodorkan umpan pendek ke Bustos. Peluang itu lalu dituntaskan Bustos dengan sepakan kaki kiri yang terarah.

Namun, kiper Dhika Bayangkara dapat mengamankan gawang Persita. Laga masih berjalan cukup alot. Kedua tim sama-sama kesulitan membuat peluang.

Namun, pada masa injury time, Persita akhirnya mendapatkan kesempatan emas untuk menyamakan kedudukan. Berawal dari sepak pojok, terjadi kemelut di kotak penalti Borneo FC.

Ramiro Fergonzi yang berada di kotak enam yard kemudian menemui bola dan memasukannya dengan sundulan yang berbuah gol.

Babak pertama Borneo FC vs Persita pun berakhir imbang 1-1.

Baca juga: Faktor Menentukan bagi Henhen di Partai Big Match Arema FC vs Persib

Borneo FC kembali tancap gas. Pada awal babak kedua, kubu tuan rumah berpeluang menyamakan kedudukan lewat tendangan bebas jarak dekat Bustos, tetapi gagal karena melambung.

Deja vu kembali dialami oleh Pesut Etam. Mereka kembali berhasil mencetak gol pada fase-fase awal.

Gol kedua Pesut Etam berawal dari aksi Pato yang mengacak-ngacak kotak penalti Persita.

Aksi striker asal Brasil itu dapat dihentikan, tetapi bola jatuh ke kaki Stefano Lilypaly yang langsung menyodorkan umpan ke depan kotak gawang Persita.

Terens Puhiri kemudian menyambut umpan tersebut dengan sepakan yang membawa Borneo FC 2-1.

Baca juga: Shin Tae-yong soal Hasil Timnas U19 Vs Persija U18: Tidak Begitu Penting...

Sial bagi Borneo FC, keunggulan tak bertahan lama. Pada menit ke-53, Persita mampu menyamakan kedudukan.

Lagi-lagi, skema sepak pojok mengawali gol Pendekar Cisadane. Elisa Basna menemukan bola liar setelah barisan pertahanan Borneo FC melakukan blok.

Basna lalu langsung melepaskan tembakan first time yang gagal diselamatkan kiper Angga Saputra.

Pendekar Cisadane sendiri tampil berbeda pada babak kedua. Mereka lebih berani menguasai bola dan menekan lawan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com