Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atletico Madrid Vs Porto, Cara Gila untuk Akhiri Laga

Kompas.com - 08/09/2022, 11:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber UEFA

Sebelumnya, situasi serupa pernah satu kali terjadi pada laga FC Porto vs Atletico Madrid di fase grup Liga Champions 2021-2022, Desember lalu.

Antoine Griezmann selaku pencetak gol penentu kemenangan Atletico Madrid mengatakan bahwa situasi tersebut merupakan cara yang cukup gila untuk mengakhiri laga.

Baca juga: Respons Joao Felix Saat Diminta Mencederai Antoine Griezmann

Dia bersyukur karena cara yang cukup gila itu tetap mengantarkan Atletico Madrid meraih tiga poin.

"Kami melibatkan banyak orang untuk mencoba memenangi pertandingan, dan pada akhirnya itu adalah laga yang mirip dengan tahun lalu di Porto," kata Griezmann, dikutip dari laman resmi UEFA.

"Itu akhir yang cukup gila untuk sebuah pertandingan, tetapi yang paling penting adalah kami mendapat tiga poin" ujar Griezmann.

Lebih lanjut, Antoine Griezmann mengungkapkan bahwa timnya memang sempat kesulitan untuk menemukan ritme terbaik.

Baca juga: Mengapa Antoine Griezmann Selalu Memakai Jersey Berlengan Panjang?

Setelah mencoba beberapa cara, Atletico Madrid terbukti baru bisa menemukan ritme terbaik dan menciptakan peluang-peluang emas pada pengujung laga.

"Sulit untuk masuk ke dalam permainan, menciptakan peluang. Permainannya lambat dan kami perlu menambah intensitas," ucap Griezmann.

"Pada akhirnya kami melakukannya pada menit-menit akhir," tutur Griezmann menjelaskan.

Kemenangan atas FC Porto membawa Atletico Madrid ke puncak klasemen Grup B Liga Champions 2022-2023.

Mereka unggul produktivitas gol atas Club Brugge yang menempati peringkat kedua seusai menang 1-0 atas Bayer Leverkusen.

FC Porto dan Bayer Leverkusen yang menelan kekalahan pada laga perdana otomatis menempati dua posisi terbawah dengan catatan nirpoin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber UEFA
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com