Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekap Hasil Liga Inggris: Man City Imbang, Chelsea-Tottenham Berjaya di Derbi London

Kompas.com - 04/09/2022, 05:02 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber Opta

KOMPAS.com - Manchester City asuhan Pep Guardiola gagal meraih kemenangan pada pekan keenam kasta teratas Liga Inggris, Premier League, musim 2022-2023.

Pada pertandingan lainnya, Chelsea dan Tottenham Hotspur sukses meraih tiga poin ketika melakoni Derbi London.

Hasil Liga Inggris selengkapnya tersedia di akhir artikel.

Chelsea asuhan Thomas Tuchel berhasil mengalahkan West Ham United dengan skor tipis 2-1 di Stadion Stamford Bridge, Sabtu (3/9/2022) malam WIB.

Perjuangan Chelsea untuk meraih kemenangan sangat tidak mudah.

Baca juga: Hasil Chelsea Vs West Ham: Gol The Hammers Dianulir, The Blues Menang 2-1

Chelsea harus tertinggal terlebih dahulu setelah striker West Ham, Michail Antonio, sukses mencetak gol pada menit ke-62.

The Blues, julukan Chelsea, kemudian bangkit pada sepertiga akhir babak kedua berkat gol-gol Ben Chilwell (76') dan Kai Havertz (88').

Dikutip dari Opta, ini adalah kali pertama sejak 2009 Chelsea bangkit dari kertertinggalan dan meraih kemenangan kandang Liga Inggrs setelah kebobolan gol pembuka pada babak kedua.

Sama seperti Chelsea, Tottenham Hotspur juga meraih kemenangan 2-1 ketika menjamu tim asal London pekan ini.

Pasukan Antonio Conte berhasil mengalahkan tim promosi, Fulham, di Tottenham Hotspur Stadium.

Tottenham sebenarnya mampu memperlebar keunggulan mereka menjadi 3-1 pada akhir babak kedua berkat gol striker asal Brasil, Richarlison.

Baca juga: Hasil Tottenham Vs Fulham 2-1: Harry Kane Raja Derbi London

Namun, gol tersebut dianulir karena wasit menganggap Richarlison berada dalam posisi offside ketika menerima umpan silang Ryan Sessegnon.

Berbeda dari Chelsea dan Tottenham, Man City selaku juara bertahan Liga Inggris harus puas dengan raihan satu poin setelah ditahan imbang 1-1 oleh Aston Villa.

Hasil imbang itu membuat tren sembilan kemenangan beruntun Man City atas Aston Villa di Liga Inggris harus terhenti.

Sosok yang menghentikan rekor kemenangan Man City itu adalah Leon Bailey lewat golnya pada menit ke-74.

Adapun Liverpool selaku runner up Liga Inggris musim lalu juga bernasib sama seperti Man City.

Liverpool harus puas dengan raihan satu poin setelah ditahan imbang tanpa gol ketika melakoni Derby Merseyside kontra Everton di Stadion Goodison Park.

Baca juga: Everton Vs Liverpool: Aturan Klopp Tak Goyah, tetapi...

Terlepas dari skor 0-0, pertandingan Everton vs Liverpool pekan ini berlangsung sangat sengit.

Liverpool selaku tim tamu sebenarnya tampil mendominasi dengan catatan 61 persen penguasaan bola dan 23 tembakan ke arah gawang.

Namun, buruknya penyelesaian akhir pemain dan penampilan gemilang kiper Everton, Jordan Pickford, membuat Liverpool gagal menyarangkan bola ke gawang.

Sepanjang laga, Pickford tampil solid melakukan delapan penyelamatan penting.

Dikutip dari Opta, hasil imbang 0-0 menjadikan Derby Merseyside pertandingan yang paling sering berakhir tanpa gol dalam sejarah kasta teratas Liga Inggris (48).

Berikut adalah hasil lengkap pekan keempat Liga Inggris hingga Minggu (4/9/2022) dini hari WIB:

  • Everton vs Liverpool 0-0
  • Newcastle United Vs Crystal Palace 0-0
  • Tottenham Vs Fulham 2-1 (Hojberg 40', Kane 75' / Mitrovic 83')
  • Nottingham Vs Bournemouth 2-3 (Kouyate 33', Brennan Johnson 45+2' / Billing 51', Solanke 63', Jaidon Anthony 87')
  • Chelsea Vs West Ham 2-1 (Ben Chilwell 76', Havertz 88' / Antonio 62')
  • Brentford Vs Leeds 5-2 (Toney [30'p. 43', 58''], Mbuemo 80', Wissa 90+1' / Sinisterra 45+1', Roca 79')
  • Wolves Vs Southampton 1-0 (Podence 45+1')
  • Aston Villa vs Man City 1-1 (Bailey 74' / Haaland 50')
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com