KOMPAS.com - Penampilan konsisten Madura United mencuri perhatian di Liga 1 2022-2023. Sejauh ini mereka belum turun dari posisi dua besar berkat raihan lima kemenangan, satu seri, dan satu kekalahan.
Madura United asuhan Fabio Lefundes juga menunjukkan kesolidan yang luar biasa.
Laskar Sape Kerrab mencetak 17 gol dan baru lima kali kebobolan. Jumlah kebobolan Madura United adalah yang paling sedikit setelah PSM Makassar (4 gol kemasukan) dan Persija Jakarta (4).
Konsistensi tersebut membuat penikmat sepak bola kembali bernostalgia dengan tahun-tahun pertama Madura United di Liga Indonesia.
Pada 2016, Madura United muncul sebagai tim profesional nan energik yang punya mimpi besar menjadi juara.
Baca juga: Andai Mainkan Bayu Gatra, Madura United Bingung Harus Korbankan Siapa
Performa apik Madura United di Liga 1 2022-2023 mendapatkan apresiasi dari Presiden klub, Achsanul Qosasi.
Ia mengakui musim ini Madura United diberkahi dengan situasi internal yang rukun dan kondusif. Sehingga, sinergi dan kolaborasi antarlini bisa berjalan dengan baik.
“Saya melihat tim dalam kondisi yang sangat bagus di internal kami. Internal kami sangat bagus di mana komunikasi antar pemain, komunikasi antara pelatih dan pemain, komunikasi pemain dengan manajemen, itu sangat baik."
"Sehingga mereka setiap bermain tidak ada beban,“ ujar pria yang biasa disapa Pak AQ itu kepada Kompas.com.
Achsanul Qosasi optimistis konsistensi ini akan terus bertahan sepanjang kompetisi Liga 1 2022-2023.
Ia yakin Laskar Sape Kerrab tidak akan "kehabisan bensin" di tengah kompetisi, seperti musim-musim sebelumnya.
Baca juga: Top Skor Liga 1: David Da Silva Macet, Penyerang Lokal Bersaing
Madura United telah banyak belajar dari kegagalan membangun tim pada musim lalu. Sehingga, musim ini tim berangkat dengan strategi lebih matang agar terhindar dari jebakan lubang yang sama.
Jika sebelumnya Madura United mengunggulkan kualitas pemain bintang, kini di bawah arahan Fabio Lefundes tim menjadi lebih bijaksana.
Laskar Sape Kerrab lebih mengutamakan kedalaman daripada sekadar belanja pemain bintang.
Karena itu, Achsanul Qosasi melihat musim ini Madura United lebih bisa bertahan dari terpaan keras persaingan Liga 1.
“Dulu kondisinya kami kesulitan melakukan rotasi, sehingga ketika ada yang kena akumulasi kartu, satu dua pemain inti tidak main, kami drop,” ujar pria kelahiran Sumenep tersebut.
“Dan musim ini coach melakukan rotasi dua tiga pemain praktis tidak ada masalah. Lulinha tidak main pun sayap masih tetap hidup. Jadi orang bilang kedalaman Madura United bagus ya saya bersyukur saja,” ujarnya lagi.
Bahkan, kini Madura United tak lagi khawatir jika salah satu pemain pilarnya dipanggil untuk berkontribusi di timnas Indonesia.
“Saya bersyukur kalau ada yang dipanggil timnas, saya dukung. Timnas lebih penting dari klub,” tutur Achsanul Qosasi.
Di sisi lain, selama Liga 1 2022-2023 berlangsung, Madura United baru mendapatkan satu kekalahan.
Hasil minor itu muncul pada pekan keenam lalu saat mereka dibekuk Persis Solo 0-1.
Baca juga: Madura United Telan Kekalahan Perdana Liga 1, Lulinha Sisakan Tanya
Achsanul Qosasi melihat kekalahan tersebut sebagai pelecut untuk tim dan menjadi pengingat kembali supaya tidak terlena dengan kemenangan.
Ia berharap hal itu bisa membuat tim semakin kuat dan berkembang lagi.
“Khusus kekalahan away kemarin, mental mereka belum siap untuk hal-hal yang kira-kira belum bisa mereka duga sebelumnya. Sehingga sering salah. Tapi, itulah kewajaran, saya bilang pada mereka.”
“Jangan kami ulang, kalau away memang seperti itu kondisinya dan kami harus siap mental,” kata Achsanul Qosasi mengakhiri.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.