Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema FC Vs Persija Jakarta: Almeida Bicara Ketidakadilan Sepak Bola

Kompas.com - 29/08/2022, 05:30 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Kekalahan 0-1 Arema FC dari Persija Jakarta pada pekan ke-7 Liga 1 2022-2023 dianggap pelatih Eduardo Almeida sebagai ketidakadilan dalam sepak bola.

Laga pekan ke-7 Liga 1 2022-2023 antara Arema FC vs Persija Jakarta berlangsung di di Stadion Kanjuruhan Kepanjen Kabupaten Malang, Minggu (29/8/2022) malam WIB.

Eduardo Almeida, pelatih Arema FC, menilai secara permainan timnya jauh lebih unggul dari Persija. Namun, satu gol kemudian menjadi pembeda besar.

Arema FC pun mengakui kekalahan 0-1 saat menjamu Persija 

Gol semata wayang pemasti kemenangan tim berjuluk Macan Kemayoran itu dicetak oleh Michael Krmencik pada menit ke-45.

“Hari ini saya bilang sepak bola itu terkadang tidak adil. Sepanjang musim ini, setelah tujuh pertandingan, kami mengontrol permainan lebih baik hari ini, selama 90 menit. Hanya saja kami tidak bisa mencetak gol,“ ujar Eduardo Almeida.

Baca juga: Hasil Arema FC Vs Persija 0-1, Macan Kemayoran Putus Tren Buruk di Malang

Arema FC, tim berjuluk Singo Edan, memang mendominasi permainan dengan penguasaan bola mencapai 58 persen, dibanding catatan 42 persen milik lawan.

Berdasarkan statistik, Dendi Santoso dkk juga lebih aktif dalam melakukan serangan.

Tercatatan setidaknya Arema FC 11 kali melakukan upaya tendangan dengan enam di antaranya dianggap peluang matang.

Namun, semua upaya tersebut berujung nihil. Bola seperti tidak mau masuk ke gawang Persija.

Sementara, Persija yang hanya memiliki dua peluang saja berhasil memaksimalkannya menjadi satu gol.

“Secara permainan dan peluang kami lebih bagus dari Persija, tapi bola tidak mau masuk ke dalam gawang,” ujar Eduardo Almeida.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga 1: Terkam Arema FC, Persija Tembus 5 Besar

“Saya tidak bisa komplain karena pemain saya tentu tidak ingin menyia-nyiakan peluang yang dimiliki,” kata pelatih asal Portugal itu lagi.

Kekalahan memang selalu terasa tidak menyenangkan. Namun, Eduardo Almeida menegaskan bahwa hal semacam ini bisa terjadi dalam sepak bola.

pemain Arema FC Johan Ahmad Farizi bersipa duel dengan pemain Persija Jakarta saat pertandingan pekan 7 Liga 1 2022-2023 yang berakhir dengan skor 0-1 di Stadion Kanjuruhan Kepanjen Kabupaten Mlang, Minggu (28/8/2022/ malamKOMPAS.com/SUCI RAHAYU pemain Arema FC Johan Ahmad Farizi bersipa duel dengan pemain Persija Jakarta saat pertandingan pekan 7 Liga 1 2022-2023 yang berakhir dengan skor 0-1 di Stadion Kanjuruhan Kepanjen Kabupaten Mlang, Minggu (28/8/2022/ malam

“Kami sudah melakukan yang terbaik. Tapi, terkadang dalam sebuah pertandingan sepak bola ada tim yang bisa memasukkan bola, ada pula tim yang tidak bisa mencetak gol,” kata pelatih berusia 43 tahun itu mengakhiri.

Kekalahan ini membuat Arema FC tertahan di posisi 9 klasemen sementara Liga 1 2022-2023 dengan koleksi 10 poin.

Hasil minor melawan Persija memberatkan langkah Arema FC menuju puncak klasemen Liga 1. Mereka kini terpaut delapan poin dari pemuncak klasemen sementara Liga 1 2022-2023, Borneo FC.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com