Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSS Vs Persib, Budiman Tak Gentar dengan Atmosfer Maguwoharjo

Kompas.com - 18/08/2022, 20:00 WIB
Adil Nursalam,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persib Bandung siap tempur menghadapi PSS Sleman pada laga tandang ke Maguwoharjo, dalam laga pekan kelima Kompetisi Liga 1 2022-2023.

Laga PSS vs Persib akan digelar pada Jumat (19/8/2022) pukul 20.30 WIB. Persib mengincar tiga poin untuk melanjutkan tren positif setelah menang di laga sebelumnya kontra PSIS Semarang.

Pelatih interim Persib, Budiman, antusias melihat tekad semangat anak-anak asuhnya. Ia siap membantu Maung Bandung memenangkan tiga poin kedua musim ini.

Baca juga: Klasemen Liga 1 Jelang Pekan Ke-5: Papan Atas Sengit, Persib Lepas dari Zona Merah

“Semua pemain dalam keadaan siap fight di sini, semua pemain juga bertekad ingin membawa pulang tiga poin,” kata Budiman dalam konferensi pers jelang pertandingan pada Kamis (18/8/2022) sore.

“Itu yang saya suka, untuk pertandingan besok dan para pemain siap tempur untuk pertandingan besok,” ungkapnya.

Baca juga: PSS Vs Persib, Ze Valente Wajib Diwaspadai Persib, Mengapa?

Budiman tak gentar dihadapkan pada atmosfer luar biasa Stadion Maguwoharjo yang akan penuh dengan suporter lawan.

Ia tahu konsekuensinya sebagai tim tamu. Tekanan besar suporter lawan justru akan membuat pemainnya tambah termotivasi.

Maung Bandung akan memberikan perlawanan dan buat PSS Sleman malu di hadapan suporternya sendiri.

Baca juga: PSS Vs Persib: Laga Bisa Dihadiri 27 Ribu Penonton, Berapa Jatah Tiket untuk Bobotoh?

“Pemain kami sama sekali tak gentar dengan berisiknya penonton, itu justru buat pemain kami jadi motivasi agar main lebih fight lagi, tentunya untuk memenangkan pertandingan dan meraih tiga poin di sini,” papar Budiman.

Persib masih belum bisa turun dengan kekuatan penuh pada laga tersebut.

Henhen Herdiana, Beckham Putra, dan Teja Paku Alam ditinggal di Bandung karena belum pulih sepenuhnya dari cedera.

Budiman sendiri tidak mau terlalu bertumpu kepada satu pemain. Dengan materi pemain Persib yang berkualitas, ia yakin bisa memberikan kejutan untuk PSS.

Baca juga: PSS Vs Persib: Duel 2 Tim yang Bermasalah di Lini Depan

“Untuk saya pribadi, saya punya pemain-pemain yang cukup bagus jadi saya tidak bertumpu kepada satu pemain, siapa saja yang diturunkan itu pemain terbaik saya,” ujar Budiman.

Lebih lanjut, pelatih berusia 50 tahun ini tidak mau membeda-bedakan mana pemain inti dan cadangan. 

Siapapun pemain yang diturunkan nanti, mereka lah pemain yang paling siap menjalankan skema permainan.

“Di tim kami semua pemain inti enggak ada pemain cadangan, jadi siapapun yang dipasang itu pemain terbaik kami buat pertandingan besok,” tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com