Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabar Transfer Benjamin Sesko, Man United dan Chelsea Telah Melangkah

Kompas.com - 04/08/2022, 11:50 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Penyerang RB Salzburg, Benjamin Sesko, terus menjadi topik membara di bursa transfer musim panas 2022. Serangkaian klub besar Liga Inggris dikabarkan mengincar jasa pemain berusia 19 tahun tersebut.

Manchester United dan Chelsea menjadi dua klub elite Liga Inggris yang dikabarkan telah menjalin kontak dengan perwakilan pemain timnas Slovenia tersebut.

Hal tersebut diungkapkan oleh pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, yang menyebut pada Kamis (4/8/2022) bahwa Chelsea telah bertemu agen Benjamin Sesko musim lalu.

Sementara, Manchester United juga telah melakukan pertemuan langsung.

Direktur sepak bola Man United, John Murtough, bertemu dengan agen sang pemain Elvis Basanovic pada akhir Juli.

Baca juga: Profil Benjamin Sesko, Penghancur Liverpool Incaran Man United

Ia mengatakan bahwa masih ada "satu klub lagi" yang juga tertarik dengan jasa penyerang bertinggi 195 cm itu.

Romano mengatakan bahwa kunci dari masa depan sang pemain kini berada di tangannya sendiri.

Namun, Sky Sports melaporkan bahwa kubu Salzburg sendiri tidak dalam posisi tergesa-gesa untuk menjual sang pemain mengingat Sesko masih dikontrak untuk empat tahun ke depan.

Mereka dikabarkan memasang banderol harga tidak kurang dari 50 juta euro untuk sang penyerang.

Manchester Evening News mengindikasikan bahwa Man United tak akan berlebihan dalam menawar pemain menyerang baru walau sangat dibutuhkan tim.

Sebelum ini, Man United dipersulit dengan Ajax Amsterdam memasang banderol harga 80 juta euro untuk penyerang mereka, Antony.

Baca juga: Soal Sikap Cristiano Ronaldo, Erik ten Hag: Itu Tak Bisa Diterima!

Manchester United membutuhkan pemain dengan naluri menyerang baru setelah Edinson Cavani, Juan Mata, Jesse Lingard, dan Paul Pogba hengkang pada musim panas.

Sementara, masa depan Cristiano Ronaldo masih menggantung. Ia hanya bermain selama 45 menit pada laga kontra Rayo Vallecano, penampilan pertamanya bagi Man United dalam 12 pekan.

Namun, komitmen CR7 kembali dipertanyakan setelah ia meninggalkan laga di Old Trafford tersebut sebelum pertandingan berakhir.

Permasalahan diperparah oleh Jadon Sancho yang absen dari laga-laga kontra Atletico Madrid dan juga Rayo karena sakit.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com