Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala AFF Wanita U18: Timnas Indonesia Dipuji, Vietnam Beruntung...

Kompas.com - 27/07/2022, 07:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas wanita Indonesia mendapat pujian meski menelan kekalahan pada laga ketiga Grup A Piala AFF Wanita U18 2022 kontra Vietnam.

Pujian untuk timnas wanita U18 Indonesia datang dari pelatih Vietnam, Akira Ijiri, yang justru menilai timnya beruntung bisa mengalahkan skuad Garuda Pertiwi.

Laga timnas Indonesia vs Vietnam dalam lanjutan Grup A Piala AFF Wanita U18 2022 berlangsung di Stadion Gelora Jakabaring, Palembang, pada Selasa (26/7/2022) malam WIB.

Dalam laga tersebut, timnas wanita U18 Indonesia besutan Rudy Eka Priyambada sempat unggul berkat aksi ciamik Marsela Awi pada menit ke-38.

Baca juga: Hasil Piala AFF Wanita U18 Indonesia Vs Vietnam: Marsela Awi Cetak Gol Indah tapi Garuda Pertiwi Tumbang

Marsela Awi yang menerima bola liar di depan kotak penalti, dengan cerdik melepaskan chip ball yang gagal dijangkau kiper Vietnam, Nguyen Phuong Thao.

Gol dari Marsela Awi disambut suka cita rekan-rekannya dan penonton di Stadion Gelora Jakabaring, Palembang.

Namun, euforia keunggulan timnas Indonesia tak bertahan lama. Menjelang turun minum, Vietnam mampu menyamakan kedudukan lewat aksi sang penyerang, Ngoc Minh Chuyen.

Lalu, pada babak kedua, Vietnam berbalik unggul berkat gol yang dicetak oleh Nguyen Thi Nhu (73').

Baca juga: Tampil Apik di Piala AFF Wanita U18 2022, Garuda Pertiwi Dibanjiri Bonus

Garuda Pertiwi telah berusaha keras untuk kembali membuat kedudukan menjadi imbang pada sisa waktu pertandingan.

Namun, Marsela Awi dkk tak kunjung mencetak gol tambahan sehingga takluk 1-2 dari Vietnam.

Seusai pertandingan, pelatih timnas wanita Vietnam Akira Ijiri berbicara soal kekuatan dan performa anak-anak asuh Rudy Eka Priyambada.

Pelatih Kepala Timnas Vietnam Ijiri Akira bersama kapten pemainnya Le Thi Bao Tram usai memberikan keterangan pers setelah menang melawan timnas putri Indonesia dengan skor akhir 2-1 di stadion Glora Sriwijaya Jakabaring (GSJ) Palembang, Selasa (26/7/2022).KOMPAS.com/ AJI YK PUTRA Pelatih Kepala Timnas Vietnam Ijiri Akira bersama kapten pemainnya Le Thi Bao Tram usai memberikan keterangan pers setelah menang melawan timnas putri Indonesia dengan skor akhir 2-1 di stadion Glora Sriwijaya Jakabaring (GSJ) Palembang, Selasa (26/7/2022).

Menurut Akira Ijiri, Indonesia bersama timnya telah menyajikan pertandingan yang sangat bagus.

Akira Ijiri pun memuji penampilan Indonesia dan menyebut Vietnam beruntung bisa memetik kemenangan dalam laga sengit kontra Garuda Pertiwi.

Baca juga: Piala AFF Wanita U18: Vietnam Mengaku Beruntung Cetak 2 Gol di Kandang Indonesia

"Itu adalah pertandingan yang sangat bagus. Saya telah mengatakan sebelum turnamen bahwa saya tidak hanya ingin meningkatkan permainan sepak bola wanita di Vietnam, melainkan juga di ASEAN," kata Akira Ijiri, dikutip dari laman resmi ASEAN Football.

"Seperti yang Anda lihat, Indonesia adalah tim yang sangat bagus. Saya pikir kami beruntung bisa memenangi pertandingan antara dua tim dengan kekuatan yang sama ini," tutur pelatih asal Jepang tersebut.

Hasil laga kontra Vietnam menjadi kekalahan pertama yang dialami Indonesia pada pergelaran Piala AFF Wanita U18 2022.

Sebelumnya, Indonesia lebih dulu memetik dua kemenangan beruntun atas Singapura (1-0) dan Kamboja (1-0).

Baca juga: Optimisme di Balik Perjuangan Timnas Putri Indonesia di Piala AFF Wanita U18 2022

Saat ini, anak-anak asuh Rudy Eka Priyambada mengantongi enam poin dari tiga laga. Mereka menempati peringkat ketiga klasemen Grup A Piala AFF Wanita U18 2022.

Indonesia tertinggal selisih gol dari Vietnam dan Thailand yang kini menduduki dua posisi teratas klasemen Grup A.

Selanjutnya, Indonesia dijadwalkan bersua Thailand pada laga terakhir Grup A Piala AFF Wanita U18 2022, Kamis (28/7/2022).

Indonesia harus menempati dua besar klasemen Grup A jika ingin lolos ke semifinal Piala AFF Wanita U18 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com