Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bhayangkara FC Vs Persib, Gol Menit Akhir Berujung Sesal Maung Bandung

Kompas.com - 25/07/2022, 06:45 WIB
Adil Nursalam,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

BEKASI, KOMPAS.com - Laga sengit antara Bhayangkara FC vs Persib Bandung pada pekan pertama Liga 1 2022-2023 berakhir imbang 2-2.

Pertandingan Bhayangkara FC vs Persib Bandung digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Minggu (24/7/2022) malam. 

Gol berbalas gol. Persib harus tertinggal lebih dulu dari Bhayangkara FC usai dibobol Youssef Ezzejjari pada menit ke-38.

Tak berselang lama, Maung Bandung mampu menyamakan angka melalui gol Rachmat Irianto (42') jelang turun minum. 

Pada babak kedua, Frets Butuan (48') membawa Persib membalikkan keadaan menjadi unggul 2-1.

Kemenangan yang tampak sudah di depan mata Persib sirna, begitu "supersub" Sani Rizki Fauzi (85') mencetak gol buat Bhayangkara dan membuat skor kembali sama, yakni 2-2. 

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga 1 2022-2023: Borneo Tekuk Arema, Bhayangkara-Persib Berbagi Poin

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, harus memutar otak ketika dengan cepat harus kehilangan Beckham Putra di babak pertama karena cedera.

Beruntung bagi Persib, mereka bisa bangkit dengan cepat setelah tertinggal. 

“Ini pertandingan pertama kami dan Bhayangkara FC. Saya rasa kami tertinggal lebih dulu dan berusaha bangkit untuk mengubah skor menjadi 1-1," kata Robert Rene Alberts.

"Kami sudah tahu gaya bermain Bhayangkara karena sudah bertemu dengan mereka sebelumnya,” ucap Robert. 

Lubang kosong tercipta di lini tengah usai Beckham ditandu keluar lapangan. Peran Beckham lalu digantikan Erwin Ramdani.

Robert kemudian memperkokoh lini tengah dengan memasukkan Dedi Kusnandar pada babak kedua.

Keputusan itu terbayarkan setelah tendangan fantastis Frets Butuan mengoyak gawang Bhayangkara FC yang dikawal Awan Setho.

Baca juga: Hasil Bhayangkara FC vs Persib 2-2, Tandukan Sani Rizki Buyarkan Kemenangan Maung Bandung

“Pada babak kedua kami melakukan perubahan di dalam tim. Di babak pertama kami terpaksa melakukan pergantian karena cederanya Beckham dan pada babak kedua memulai laga dengan menambah kekuatan lini tengah."

"Itu terbayarkan lewat gol fantastis Frets karena dia mencetak gol yang luar biasa,” papar Robert. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com