DC United Vs Bayern: Mane-De Ligt Buka Keran Gol, Pemain 16 Tahun Merumput

Kompas.com - 21/07/2022, 10:47 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Dua rekrutan anyar Bayern MuenchenSadio Mane dan Matthijs de Ligt,  berhasil membuka keran gol saat bersua klub peserta Major League Soccer (MLS), DC United, dalam rangkaian tur pramusim di Amerika Serikat.

Pertandingan DC United vs Bayern Muenchen berlangsung di Audi Field, Washington, Amerika Serikat, pada Kamis (21/7/2022) pagi WIB.

Sadio Mane yang baru didatangkan dari Liverpool pada awal Juli 2022 tampil sebagai starter dalam laga tersebut.

Ketika laga baru berjalan lima menit, penyerang asal Senegal itu langsung mencetak gol lewat eksekusi penalti.

Ini sekaligus menjadi gol pertama yang mampu Mane cetak dengan balutan seragam Die Roten, julukan Bayern Muenchen.

Baca juga: Daftar Pemakai Nomor Punggung 17 di Bayern Muenchen, Sadio Mane Terbaru

Gol pertama Sadio Mane juga menjadi pembuka dalam pesta gol Bayern Muenchen ke gawang DC United.

Setelah itu, Bayern Muenchen mampu mencetak lima gol tambahan, salah satunya melalui aksi Matthijs de Ligt pada menit ke-47.

De Ligt yang juga merupakan rekrutan anyar Bayern hanya membutuhkan waktu satu menit untuk mencetak gol.

Mantan bek Juventus itu baru masuk pada menit ke-46, dan sudah mencetak gol ketika laga memasuki menit ke-47.

Dia juga menjadi pelengkap di balik pesta gol Bayern Muenchen ke gawang DC United.

Baca juga: Daftar 5 Bek Termahal Sepanjang Masa: De Ligt 2 Kali Masuk, Maguire Teratas

Adapun empat gol lain yang mampu dibukukan Bayern Muenchen lahir berkat aksi Marcel Sabitzer (12'), Serge Gnabry (44'), Joshua Zirkzee (51'), dan Thomas Mueller (90+2').

Sementara itu, DC United hanya mampu membalas dua gol melalui aksi Skage Simonsen (54') dan Theodore Ku-DiPietro (83').

Alhasil, laga berakhir dengan skor 6-2 untuk kemenangan Bayern Muenchen.

Pemain 16 Tahun Dapat Kesempatan'

Selain dihiasi gol debut Mane dan De Ligt, kemenangan Bayern Muenchen atas DC United juga menampilkan aksi pemain 16 tahun, Paul Wanner.

Paul Wanner mendapat kesempatan tampil setelah masuk menggantikan pemain muda lainnya, yakni Lucas Copado (18 tahun), pada menit ke-46.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com