Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs Crystal Palace: Harry Maguire Dihujani Siulan, Dapat Jempol Ten Hag

Kompas.com - 19/07/2022, 19:40 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Kapten Man United, Harry Maguire, dihujani olok-olok oleh publik Melbourne. Namun, ia mendapatkan jempol dari sang pelatih, Erik ten Hag.

Partai uji coba Man United vs Crystal Palace berkesudahan dengan skor 3-1. MU menang dalam uji coba pramusim ketiga mereka berkat gol-gol Anthony Martial (17’), Marcus Rashford (48’), dan Jadon Sancho (59’).

Crsytal Palace hanya mampu sekali membalas via kontribusi Joel Ward (74’).

Harry Maguire bek Man United, lagi-lagi mendapatkan siulan olok-olok dari fan yang memadati Melbourne Cricket Ground, Australia.

Melbourne Cricket Ground menjadi panggung laga ekshibisi antara duo kontestan Liga Inggris 2022-2023, Man United vs Crystal Palace., Selasa (19/7/2022).

Arena serupa juga memanggungkan duel Melbourne Victory vs Man United pada Jumat (15/7/2022) silam yang berkesudahan dengan skor 1-4.

 Baca juga: Hasil Man United Vs Crystal Palace 3-1, Martial Cetak Gol dan Hattrick Assist

Sama seperti Jumat lalu, seruan “booo” menggema saban Maguire menyentuh bola.

Melansir laporan langsung wartawan Manchester Evening News, Samuel Luckhurst, dari stadion, siulan kepada Maguire diduga banyak berasal dari fan Man United sendiri yang masih kesal dengan performa jelek sang bek musim lalu.

Dalam laga uji coba Man United vs Crystal Palace, Maguire bahkan langsung dihujani olok-olok oleh publik Melbourne Cricket Ground pada sentuhan pertamanya.

Olok-olok fan tampak memengaruhi fokus Maguire. Setelah itu, bola panjang yang ia kirimkan tak mencapai target dan keluar lapangan.

Namun, di tengah hujan siulan, tetap ada sorak sorai penyemangat buat Maguire.

Aplaus untuk Maguire mulai terdengar pada menit kelima laga versus Crsytal Palace, saat sang bek sukses mengendalikan pemain Palace dan membiarkan bola bergulir keluar lapangan untuk sebuah tendangan gawang.

Baca juga: Erik ten Hag soal Harry Maguire Bermain Garis Pertahanan Tinggi

Maguire bahkan sempat mendapatkan isyarat jempol dari sang pelatih, Erik ten Hag, saat laga berjalan sekitar setengah jam.

Apresiasi dari sang pelatih anyar asal Belanda muncul begitu Maguire mengirim bola akurat kepada bek sayap kiri Man United, Tyrell Malacia.

Bahkan, pada menit ke-41, Maguire nyaris ikut mencatatkan namanya di papan skor.

Aplaus sekali lagi terdengar meski sepakan Maguire tersebut tak menemui jala gawang Crystal Palace.

Manchester Evening News melabeli performa Maguire pada babak pertama melawan Palace dengan nilai 7.

Secara umum, Maguire menunaikan tugas bertahan dengan cukup baik selama berpeluh di lapangan.

Gol balasan Crystal Palace yang diciptakan Joel Ward (74') muncul saat Maguire sudah ditarik keluar oleh Ten Hag.

Ten Hag memang membuat banyak pergantian pemain kala partai Man United vs Crystal Palace menyentuh satu jam.

Kemenangan atas Palace di Melbourne ini memperpanjang catatan bagus MU asuhan Erik ten Hag selama pramusim.

Man United besutan Ten Hag selalu menang meyakinkan, masing-masing atas Liverpool (4-0), Melbourne Victory (4-1), dan Crystal Palace (3-1). MU mengemas 11 gol dan baru bobol dua kali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas Indonesia
Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Timnas Indonesia
HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

Timnas Indonesia
Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Timnas Indonesia
Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Timnas Indonesia
Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Timnas Indonesia
Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Internasional
Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com