Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Minta Maaf kepada Bakayoko yang Jadi Korban Salah Tangkap

Kompas.com - 19/07/2022, 09:20 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BBC

KOMPAS.com - Pihak AC Milan mengatakan bahwa polisi sudah meminta maaf kepada Tiemoue Bakayoko. Itu dilakukan setelah polisi menyadari sang gelandang bukan buronan yang dimaksud.

Tiemoue Bakayoko baru saja mengalami kejadian yang tak enak. Dia jadi korban salah tangkap polisi di Italia pada Minggu (3/7/2022).

Insiden itu terjadi di wilayah Porta Garibaldi, Milan dan viral di media sosial baru-baru ini. Dalam video yang diunggah jurnalis Italia Tancerdi Palmeri, tampak Bakayoko digeledah pihak berwajib di jalan raya.

Baca juga: Dikira Buronan, Bakayoko Jadi Korban Salah Tangkap Polisi di Italia

Ada tiga polisi yang terlibat dalam pemeriksaan pemain 27 tahun itu. Satu di antara polisi itu menyudutkan pemain yang dipinjamkan dari Chelsea, sedangkan dua yang lain menodongkan senjata api ke arah mobilnya.

Sempat terjadi percakapan dan Bakayoko akhirnya dilepas. Pihak berwajib ini pun meminta maaf.

"Setelah ada sebuah tembakan di wilayah tempat sang gelandang berada, polisi mulai melakukan pemeriksaan," demikian pernyataan juru bicara AC Milan, dikutip dari BBC Sport.

"Pemain itu dihentikan tetapi segera setelah polisi melakukan verifikasi bahwa dia tak ada hubungan dengan apa yang terjadi, mereka meminta maaf dan membiarkannya pergi."

Bukan tanpa sebab polisi menghentikan mobil Bakayoko. Sang pemain tampak sesuai dengan ciri-ciri tersangka yang disebutkan pihak kepolisian, apalagi Bakayoko pun mengenakan kemeja hijau, seperti yang digunakan pelaku.

Baca juga: Resmi, AC Milan Kembali Pinjam Bakayoko dari Chelsea

Dalam pernyataan yang dirilis Reuters, polisi mengatakan apa yang dilakukan itu masih dalam konteks operasional yang membenarkan penerapan langkah-langkah keamanan tinggi tinggi.

"Juga sebagai fungsi perlindungan diri dan dilakukan dengan cara benar-benar konsisten dengan jenias alarm yang sedang berlangsung," demikian bunyi rilis.

"Begitu orang itu diidentifikasi dan dipastikan bahwa dia tidak terlibat, layanan dilanjutkan tanpa komentar apa pun dari orang bersangkutan."

Bakayoko mendarat di San Siro musim lalu dengan status pinjaman selama dua tahun. Dia terlibat dalam 18 pertandingan sepanjang musim 2021-22 dan ikut membawa Rossoneri, julukan AC Milan, meraih scudetto alias juara Serie A.

Saat ini Bakayoko semakin dekat dengan pintu keluar AC Miilan. Pemain kelahiran Paris, Perancis, 17 Agustus 1994, itu dilaporkan sudah mencapai kesepakatan lisan dengan Olympique Marseille.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com