KOMPAS.com - Mantan pemain Manchester United, Nani, mengungkapkan pembicaraannya dengan Cristiano Ronaldo di tengah kabar masa depan sang megabintang yang masih menjadi tanda tanya.
Masa depan Cristiano Ronaldo di Manchester United masih ramai diperbincangkan pada musim panas ini.
Ronaldo sejatinya masih terikat kontrak satu tahun lagi bersama kubu Old Trafford. Tapi, sang megabintang asal Portugal bisa dikatakan belum pasti bertahan.
Isu CR7 yang ingin hengkang pun sempat mencuat. Kapten timnas Portugal itu dikabarkan tidak senang dengan pergerakan lambat Setan Merah di pasar transfer dan kegagalan tampil di Liga Champions musim 2022-2023.
Baca juga: Resmi! Lisandro Martinez Jadi Rekrutan Ketiga Man United
Kepastian Ronaldo tetap berseragam Setan Merah pun diragukan karena dirinya belum juga bergabung untuk pramusim.
Terkait hal tersebut, Setan Merah telah memberikan penjelasan bahwa CR7 tak bisa ikut pramusim karena urusan keluarga.
Soal masa depan Ronaldo, pelatih anyar Man United, Erik ten Hag menegaskan sang megabintang masuk dalam rencana klub.
Ten Hag pun telah mengatakan bahwa Ronaldo tidak akan dijual Man United.
Namun, rumor kepergian Ronaldo masih beredar. Bahkan, CR7 sempat dikabarkan akan kembali ke Sporting CP sebelum akhirnya memberikan bantahan.
Baca juga: Jadwal Pramusim Man United, Eriksen Debut di Old Trafford?
Nani mengaku sempat menghubungi Ronaldo. Dia mengatakan, ketika CR7 sedang berlibur, sang megabintang cenderung sulit dihubungi.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.