Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mendekati Kick off Liga 1, Fisik Pemain Persib Mencapai Kondisi Ideal 

Kompas.com - 12/07/2022, 04:00 WIB
Adil Nursalam,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Kompetisi Liga 1 2022-2023 semakin mendekat. Dua pekan lagi masa persiapan tim untuk memainkan laga pembuka pada 23 Juli. 

Program pramusim yang dijalankan Persib Bandung terus berlanjut pasca tersingkir di turnamen pramusim Piala Presiden 2022. 

Pelatih Persib Robert Rene Alberts memacu anak-anak asuhnya mendapatkan kondisi kebugaran yang diinginkan.

Pekan ini, para pemain Persib akan mencapai puncak kebugaran yang ideal untuk berkompetisi.

“Ya hari ini tanggal 11 dan kami akan bermain tanggal 24, jadi kurang dari dua pekan. Kami melanjutkan program yang kami punya dan kondisi kebugaran akan mencapai puncaknya pekan ini,” kabar Robert.

“Jadi pemain sudah ada dalam kondisi yang ideal untuk bermain di liga,” sambungnya.

Baca juga: Persib Menuju Liga 1 2022-2023: David da Silva Kembali, Nick Kuipers Tumbang Lagi, Marc Klok...

Pertengahan pekan ini, Persib akan menjajal Persikabo 1973 arahan pelatih Djadjang Nurdjaman. Pertandingan tersebut akan digelar di Bogor.

Robert masih mencari formula terbaik dalam skenario permainan tanpa dua penyerang David da Silva dan Ciro Alves.

Kedua pemain tersebut cedera dan belum dipastikan bisa tampil pada pertandingan pembuka Maung Bandung melawan Bhayangkara FC (24/7/2022).

Baca juga: Persib Rencana Tantang Persikabo Hari Rabu

Kendati David da Silva (DDS) pulih, namun kondisi kebugarannya tidak akan sama dengan pemain lainnya. Bisa dikatakan kondisi fisik DDS masih belum ideal.

Sama halnya dengan Ciro Alves dan Teja Paku Alam, kedua pemain tersebut absen di beberapa sesi latihan pramusim Persib.

“Tapi tentunya pemain yang mengalami cedera itu berbeda (kondisi kebugarannya) karena mereka absen di latihan seperti Ciro dan Teja. Lalu hal lainnya adalah tingkat kebugaran untuk bertanding, itu hal yang berbeda,” terang Robert.

Baca juga: Pelatih Persib Bicara Peta Kekuatan Lawan di Liga 1 2022-2023

Memang, Robert masih kesulitan mencari pengganti DDS dan Ciro di lini depan selagi keduanya absen. Akan tetapi kondisi fisik pemainnya sejauh ini cukup positif dan bisa diandalkan.

“Jadi kami sedang membangun kebugaran pemain untuk bertanding dalam laga pertama di awal musim. Tapi untuk kondisi fisik pemain, sejauh ini hasilnya positif dan cukup kuat,” paparnya.

Patut dinantikan perubahan seperti apa yang bisa dilakukan Robert dalam memoles timnya, ketika banyak pemain mengalami cedera.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com