Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Arema FC Vs PSIS: Menang Agregat 4-1, Singo Edan Kembali ke Final Piala Presiden!

Kompas.com - 11/07/2022, 17:33 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Arema FC berhasil ke final Piala Presiden 2022 setelah mengalahkan PSIS pada laga semifinal.

Pertandingan Arema FC vs PSIS pada laga leg kedua semifinal Piala Presiden 2022 telah digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang, Senin (11/7/2022) sore WIB.

Singo Edan sukses menyudahi perlawanan PSIS dengan skor 2-1 melalui gol Rizky Dwi (30') dan Muhammad Rafli (75').

Sementara, PSIS akhirnya bisa menjebol gawang Singo Edan melalui gol Jonathan Cantillana pada menit ke-88.

Baca juga: Semifinal Piala Presiden Arema FC Vs PSIS: Masalah untuk Singo Edan jika...

Akan tetapi, gol tersebut tak cukup bagi Laskar Mahesa Jenar meraih tiket final Piala Presiden 2022. Pasalnya, mereka juga kalah 0-2 dari Arema FC di semifinal pertama.

Arema FC pun melaju ke final Piala Presiden 2022 dengan kemenangan agregat 4-1 atas PSIS.

Ini adalah kali ketiga bagi Arema FC menembus final Piala Presiden setelah edisi 2017 dan 2019.

Pada dua edisi sebelumnya, Singo Edan berhasil keluar sebagai juara sehingga menjadi tim tersukses di turnamen pramusim tersebut.

Singo Edan akan menghadapi pemenang antara Borneo FC dan PS Sleman di final Piala Presiden 2022.

Jalannya pertandingan Arema FC vs PSIS

Laskar Mahesa Jenar yang dalam situasi tak menguntungkan langsung tancap gas menggempur pertahanan Arema FC.

Singo Edan pun dibuat kesulitan mengembangkan permainan dan masih sulit keluar dari area sepertiga akhir pertahanan sendiri.

Pada menit keenam, PSIS mampu melesakkan tembakan pertama. Bola pantul dari sundulan Hari Nur Yulianto berhasil disambar Wawan Febrianto.

Akan tetapi, sepakan first time Wawan masih menyamping ke arah kanan.

Baca juga: Piala Presiden 2022, Bek PSIS Semarang Janji Tempel Ketat Striker Arema FC Abel Camara

Setelah 10 menit berlalu, Arema FC perlahanan dapat keluar dari tekanan PSIS.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com