KOMPAS.com - Timnas U19 Indonesia untuk sementara masih tertinggal jauh dari Thailand perihal rekor pertemuan di Piala AFF U19.
Terdekat, timnas U19 Indonesia dijadwalkan menghadapi Thailand pada lanjutan Grup A Piala AFF U19 2022 Rabu (6/7/2022) pukul 20.00 WIB.
Jadwal siaran langsung dan link live streaming timnas U19 Indonesia vs Thailand akan tersedia di akhir artikel ini.
Dalam sejarah Piala AFF U19, timnas U19 Indonesia tercatat sudah delapan kali bertemu dengan Thailand.
Hasilnya, timnas U19 Indonesia masih tertinggal jauh dari Thailand yang sudah mengoleksi lima gelar juara Piala AFF U19.
Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas U19 Indonesia Vs Thailand Malam Ini
Dari total delapan pertandingan kontra Thailand, timnas U19 Indonesia hanya mampu meraih dua kemenangan.
Uniknya, dua kemenangan tersebut didapatkan timnas U19 Indonesia ketika bertindak sebagai tuan rumah Piala AFF U19.
Kemenangan pertama skuad Garuda Nusantara atas Thailand terjadi sembilan tahun lalu pada fase grup Piala AFF U19 2013.
Timnas U19 Indonesia yang kala itu masih dilatih Indra Sjafri sukses membungkam Thailand dengan skor cukup telak 3-1.
Bintang kemenangan timnas U19 Indonesia ketika itu adala Evan Dimas Darmono yang mencetak hattrick alias tiga gol.
Baca juga: Piala AFF U19 2022, Thailand Sebut Indonesia Melemah karena Ferrari Cedera
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.