Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Flare Ganggu Laga Timnas U19 Indonesia Vs Vietnam, Apa Sanksi yang Bisa Diterima?

Kompas.com - 03/07/2022, 15:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber AFC,BolaSport

KOMPAS.com - Laga fase grup Piala AFF U19 2022 antara timnas U19 Indonesia dan Vietnam sempat terganggu oleh tindakan sejumlah oknum suporter yang menyalakan flare atau cerawat.

Dalam laga timnas U19 Indonesia vs Vietnam yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (2/7/2022) malam WIB itu, nyala flare mulai terlihat pada menit-menit akhir atau beberapa saat sebelum pertandingan berakhir dengan skor 0-0.

Seusai laga, Shin Tae-yong selaku pelatih timnas U19 Indonesia menyayangkan aksi sejumlah oknum supoter yang menyalakan flare tersebut.

Shin Tae-yong menghargai dukungan para supoter, tetapi menurutnya, nyala flare dapat mengganggu fokus pemain di lapangan.

Baca juga: Jangan Ganggu Keindahan Sepak Bola dengan Nyanyian Rasis dan Flare

Oleh karena itu, Shin Tae-yong berharap para suporter tidak lagi menyalakan flare pada laga-laga selanjutnya.

"Saya berterima kasih kepada suporter karena sudah bekerja keras memberi dukungan penuh kepada timnas," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers seusai laga.

"Akan tetapi, petasan pada di menit-menit akhir itu akan mengurangi fokus pemain kami. Oleh karena itu, saya mohon tidak dilakukan," imbuhnya.

"Apalagi dari FIFA bisa memberi sanksi besar dan keras. Jadi, saya mohon untuk mengubah budaya dari fans dikit demi sedikit agar makin semangat para pemain timnas," ujar Shin Tae-yong.

Baca juga: Shin Tae-yong: Sudahilah Menyalakan Petasan dan Flare di Stadion

Aksi menyalakan flare dalam laga timnas U19 Indonesia vs Vietnam juga mendapat perhatian khusus dari Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan.

Mochamad Iriawan pun menyayangkan aksi tersebut, mengingat pertandingan timnas U19 Indonesia dan Vietnam turut ditayangkan di sejumlah negara lain.

Halaman:
Baca tentang
Sumber AFC,BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Cerita Orang Indonesia Terbang dari Jerman demi Saksikan Der Panzer Juara Piala Dunia U17

Cerita Orang Indonesia Terbang dari Jerman demi Saksikan Der Panzer Juara Piala Dunia U17

Internasional
Man City Vs Tottenham, Son Cetak Gol, lalu Bobol Gawang Sendiri, Drama 6 Gol di Etihad

Man City Vs Tottenham, Son Cetak Gol, lalu Bobol Gawang Sendiri, Drama 6 Gol di Etihad

Liga Inggris
Hasil Chelsea Vs Brighton: Kapten Kartu Merah, Enzo Fernandez Bersinar, The Blues Menang 3-2

Hasil Chelsea Vs Brighton: Kapten Kartu Merah, Enzo Fernandez Bersinar, The Blues Menang 3-2

Sports
Hasil Liverpool Vs Fulham: Saling Balas, Drama 7 Gol Berujung 3 Poin The Reds

Hasil Liverpool Vs Fulham: Saling Balas, Drama 7 Gol Berujung 3 Poin The Reds

Liga Inggris
Mason Greenwood Belum Pasti Segera Kembali ke Man United

Mason Greenwood Belum Pasti Segera Kembali ke Man United

Liga Inggris
Persib Vs PSM, Juku Eja Terlambat Pesan Tiket Penerbangan

Persib Vs PSM, Juku Eja Terlambat Pesan Tiket Penerbangan

Liga Indonesia
Klasemen Liga 1: PSIS Bayangi Persib, Persija Tertahan di Luar 5 Besar

Klasemen Liga 1: PSIS Bayangi Persib, Persija Tertahan di Luar 5 Besar

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs Persita: Gol Gajos Dibalas Vidal, Laga Imbang 1-1

Hasil Persija Vs Persita: Gol Gajos Dibalas Vidal, Laga Imbang 1-1

Liga Indonesia
Messi Bicara Peluang Main di Piala Dunia 2026: Pintu Tetap Terbuka, tetapi Ingat Umur

Messi Bicara Peluang Main di Piala Dunia 2026: Pintu Tetap Terbuka, tetapi Ingat Umur

Sports
Legenda Kritik Pemain Man United: Rashford Mengacau, Bruno Merusak

Legenda Kritik Pemain Man United: Rashford Mengacau, Bruno Merusak

Liga Inggris
Alasan Theo Hernandez Jadi Bek Tengah Milan

Alasan Theo Hernandez Jadi Bek Tengah Milan

Sports
Musim Gemilang Astra Honda Racing Team, Dominasi Kelas AP250 ARRC 2023

Musim Gemilang Astra Honda Racing Team, Dominasi Kelas AP250 ARRC 2023

Sports
Persib Vs PSM, Alasan Kuipers Ingatkan Maung Serius dan Hati-hati

Persib Vs PSM, Alasan Kuipers Ingatkan Maung Serius dan Hati-hati

Liga Indonesia
Pembelajaran Piala Dunia U17 dari Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia

Pembelajaran Piala Dunia U17 dari Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kerja Keras dan Harapan Pebalap Indonesia Rheza Danica Usai Juara ARRC 2023

Kerja Keras dan Harapan Pebalap Indonesia Rheza Danica Usai Juara ARRC 2023

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com