Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Shin Tae-yong Komentari Pemain Vietnam yang Ulur Waktu: Saya Tak Bisa Berkata Apa-apa...

Kompas.com - 03/07/2022, 05:15 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pelatih timnas U19 Indonesia, Shin Tae-yong, buka suara soal insiden pemain Vietnam yang kerap mengulur waktu di matchday pertama Piala AFF U19 2022.

Laga timnas U19 Indonesia vs Vietnam dalam jadwal Piala AFF U19 2022 bergulir di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (2/7/2022).

Timnas U19 Indonesia “hanya” berhasil membawa pulang satu poin kala bertanding melawan Vietnam.

Sebab, timnas U19 Indonesia besutan Shin Tae-yong harus ditahan Vietnam dengan skor kacamata alias imbang 0-0.

Baca juga: Hasil Timnas U19 Indonesia Vs Vietnam: Marselino Hajar Tiang, 1 Gol Dianulir, Skor Imbang 0-0

Selama pertandingan berlangsung, terdapat "drama" dari pemain timnas U19 Vietnam yang cukup menyita perhatian.

Saat itu, timnas U19 Vietnam tampak beberapa kali mengulur-ulur waktu saat bertanding kontra Indonesia.

Padahal, tim berjuluk Garuda Nusantara tengah mendapatkan momentum guna memecah kebuntuan.

Menanggapi aksi yang dilakukan oleh timnas U19 Vietnam itu, Shin Tae-yong bahkan sampai kehabisan kata-kata.

Baca juga: Timnas U19 Indonesia Vs Vietnam: Gol Rabbani Dianulir

“Saya sebenarnya tidak bisa berkata apa-apa soal aksi pemain Vietnam,” tutur Shin Tae-yong dalam sesi konferensi pers yang dihadiri Kompas.com.

Meskipun demikian, Shin Tae-yong memahami bahwa insiden seperti itu memang bisa saja terjadi di tim mana pun.

“Memang cukup bisa terjadi dari tim mana pun, jatuh dan mengulur waktu,” ucap Shin Tae-yong.

Di lain sisi, pemain timnas U19 Indonesia Marselino Ferdinan berpendapat bahwa Garuda Nusantara telah bermain bagus.

Baca juga: Timnas U19 Indonesia Vs Vietnam: Garuda Terjebak 3 Offside dalam 15 Menit Awal

“Puji Tuhan hari ini kita tidak menang, tetapi kita hebat,” ujar Marselino Ferdinan menjelaskan.

“Dari segi pemain kita mempunyai motivasi tinggi, kerja keras, kita akan memaksimalkan pertandingan selanjutnya,” kata dia.

Adapun berikutnya, timnas U19 Indonesia bakal menghadapi Brunei Darussalam di Stadion Patriot Chandrabhaga pada Senin (4/7/2022).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com