Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Madura United Vs Persija: Kalah 1-2, Macan Kemayoran Jadi Juru Kunci Grup B

Kompas.com - 28/06/2022, 22:32 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Persija Jakarta takluk 1-2 dari Madura United pada matchday terakhir Grup B Piala Presiden 2022.

Laga Madura United vs Persija telah digelar di Stadion Segiri, Samarinda, Selasa (28/6/2022) malam WIB.

Dua gol Madura United yang bersarang di gawang Persija dicetak oleh Beto Goncalves (45+3') dan Cleberson Martins (79').

Adapun satu gol balasan Persija dibukukan oleh Frengky Deaner Missa pada pengujung babak kedua, tepatnya menit ke-89.

Hasil Piala Presiden 2022 ini tidak menentukan lagi bagi kedua tim. Persija dan Madura United sudah gugur.

Namun, kekalahan ini memastikan Persija Jakarta finis sebagai juru kunci klasemen Grup B Piala Presiden 2022.

Baca juga: HT Madura United Vs Persija 1-0, Tandukan Beto Kejutkan Macan Kemayoran

Tim Macan Kemayoran berakhir di peringkat kelima klasemen tanpa mengoleksi poin sepeser pun karena selalu kalah dalam empat pertandingan.

Sementara itu, Madura United mengkhiri petualangan mereka di Piala Presiden 2022 dengan menempati posisi keempat klasemen Grup B.

Klub berjuluk Laskar Sape Kerrab itu mengumpulkan lima poin dari empat pertandingan.

Ulasan pertandingan

Persija Jakarta lebih banyak menguasai bola pada awal pertandingan. Peluang pertama mereka hasilkan pada menit kelima lewat aksi Frengky Missa.

Frengky Missa melakukan percobaann dari luar kotak penalti. Sepakannya cukup bertenaga, tetapi belum akurat. Bola melambung di atas mistar.

Persija memanfaatkan lebar lapangan untuk melancarkan serangan. Dua wingback mereka, Rio Fahmi di kanan, dan Firza Andika di kiri, cukup ofensif.

Baca juga: Madura United Vs Persija, Rencana Besar Thomas Doll untuk Macan Kemayoran

Namun, pergerakan para pemain Persija cukup terbatas karena Madura United menampilkan pertahanan rapat dan disiplin.

Di sisi lain, Madura United masih kesulitan membangun serangan sepanjang 15 menit pertama. Namun, mereka memiliki satu peluang emas yang gagal dimanfaatkan menjadi gol pada menit ke-11.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com