Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kalah Telak dari Visakha FC Menjadi Pertandingan Terburuk Teco di Bali

Kompas.com - 27/06/2022, 22:00 WIB
Suci Rahayu,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

GIANYAR, KOMPAS.com - Bali United terpaksa menahan malu di depan pendukungnya sendiri setelah kalah telak dari wakil Kamboja, Visakha FC, pada laga kedua Grup G AFC Cup 2022.

Laga Bali United vs Visakha FC berakhir dengan skor 2-5 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar pada Senin (27/6/2022) sore WIB.

Bali United sempat unggul terlebih dahulu melalui Irfan Jaya (9’) sebelum akhirnya Visakha FC menyamakan kedudukan melalui gol Paulo Victor (17’).

Setelah itu, Visakha FC mengambil alih kendali permainan atas Bali United.

Baca juga: Visakha FC Menang Telak atas Bali United, Bukti Sepak Bola Kamboja Berkembang Pesat

Mereka dengan leluasa mengobrak-abrik pertahanan Bali United dengan melesakkan empat gol tambahan lewat Ouk Sovann (45’, 88’), Lee Jae-gun (55’), dan gol kedua Paulo Victor (63’).

Privat Mbarga sempat berusaha memperkecil ketertinggalan Bali United melalui gol yang dia cetak pada menit 85’.

Namun sayangnya, jumlah gol Bali United masih terlalu jauh dari tim tamu.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra pun tertunduk lesu menerima kekalahan ini. Ia mengakui ini permainan terburuk timnya selama bermain di kandang Bali United.

“Hari ini kami bermain sangat-sangat buruk, ini adalah pertandingan terburuk saya di Bali,” ujar pelatih yang biasa disapa Teco itu.

“Kami kalah secara permainan dan mereka bisa mencetak banyak gol ke gawang kami,” imbuhnya.

Ia meminta maaf kepada seluruh suporter Bali United yang hadir ke stadion untuk memberikan dukungan langsung.

Sebab, dia mengakui telah memberikan pemandangan yang tidak pernah dibayangkan oleh Semeton Dewata sebelumnya.

“Karena kami kalah dalam pertandingan dengan sangat buruk,” kata mantan pelatih Persija Jakarta itu lagi.

Namun, Stefano Cugurra memutuskan untuk tidak terlalu meratapi kekalahan ini.

Kekalahan dari Visakha FC memang sangat pahit, tetapi tidak ada yang bisa mengubah hasil pertandingan.

Saat ini, hal yang bisa dilakukan Bali United adalah berusaha bangkit.

Baca juga: Hasil Visakha FC Vs Bali United: Tertidur di Babak Kedua, Nadeo dkk Kalah Telak 2-5

Sebab, masih ada satu pertandingan tersisa yang harus dijalani Bali United, yaitu melawan Kaya FC Iloilo pada hari Kamis (30/6/2022) mendatang.

“Kini kami akan memikirkan pertandingan melawan tim Filipina (Kaya FC), kami ada waktu dua hari," tutur pelatih Bali United itu.

"Sehingga, kami harus fokus ke pertandingan tersebut dan mempersiapkan tim untuk memenangi pertandingan terakhir,” kata Teco lagi.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra.KOMPAS.com /SUCI RAHAYU Pelatih Bali United, Stefano Cugurra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com