Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AFC Cup 2022, Teco Tantang Pelatih Visakha FC Buktikan Sesumbarnya

Kompas.com - 27/06/2022, 11:20 WIB
Suci Rahayu,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bali United akan menjalani laga kedua babak penyisihan Grup G AFC Cup 2022 melawan tim asal Kamboja Visakha FC.

Duel akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Senin (27/6/2022) sore WIB.

Pertandingan belum dimulai, tetapi panasnya persaingan kedua pemenang di laga pertama ini sudah terasa.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung AFC Cup 2022: Visakha FC Vs Bali United, Tampines Rovers Vs PSM

Kedua pelatih saling melempar psywar untuk mengalahkan satu sama lain.

Sebelumnya pelatih Visakha FC, Meas Channa ingin meraih dua kemenangan melawan Kaya FC Iloilo (Filipina) dan Kedah Darul Aman FC (Malaysia), serta satu seri melawan tuan rumah Bali United.

Namun setelah mengalahkan Kaya FC Iloilo dengan skor 2-1 di laga pertama, target Meas Channa berubah menjadi sapu bersih.

Dengan kata lain ia cukup percaya diri mengalahkan Bali United di depan pendukungnya sendiri.

Komentar pihak Visakha FC pun dijawab tegas oleh pelatih Bali United, Stefano Cugurra.

Ia pun menantang balik Visakha FC untuk membuktikan sesumbarnya saat pertandingan.

Baca juga: Bali United Vs Visakha FC AFC Cup 2022: Naik Target Lawan Tuan Rumah

“Ketika saya menyelesaikan pertandingan saya lawan Kedah, mereka (Visakha FC) ingin menyulitkan kami di kandang sendiri,“ kata pelatih yang biasa disapa Teco.

“Saya respect dia (Meas Chana). Dia sangat punya kepercayaan diri dengan timnya. Tapi saya bukan orang yang mau berbicara banyak sebelum pertandingan, tapi nanti setelah pertandingan silahkan tanya lagi dengan pertanyaan yang sama,” imbuhnya.

Laga antara Bali United dan Visakha FC memang diprediksi sengit. Sebab pertandingan ini akan mempertaruhkan puncak klasemen Grup D AFC Cup 2022.

Sejauh ini Bali United berada dipuncak klasemen setelah mengalahkan Kedah Darul Aman dengan skor 2-0.

Tim berjuluk Serdadu Tridatu ini unggul dari segi surplus gol atas Visakha FC yang kebobolan satu melawan Kaya FC Iloilo.

Selain itu kemenangan juga sangat penting untuk memupuk poin guna memperbesar peluang lolos babak penyisihan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com