Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

HT Persija Vs Borneo FC 1-1: Gawang Pesut Etam Tak Suci Lagi

Kompas.com - 25/06/2022, 21:24 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persija Jakarta mengakhiri babak pertama kontra Borneo FC yang termasuk dalam lanjutan fase grup Piala Presiden 2022 dengan skor 1-1.

Laga Persija vs Borneo FC dalam lanjutan Grup B Piala Presiden 2022 itu berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, pada Sabtu (25/6/2022) malam WIB.

Dalam laga tersebut, Persija Jakarta sempat unggul lebih dulu lewat gol Ilham Rio Fahmi pada menit ke-22.

Gol dari Ilham Rio Fahmi membuat gawang Pesut Etam, julukan Borneo FC, tak suci lagi.

Sebab, ini menjadi gol pertama yang bersarang di gawang Borneo FC dalam ajang Piala Presiden 2022.

Sebelumnya, Borneo FC selalu mencatatkan clean sheet pada dua laga pertama kontra Barito Putera (0-0) dan Madura United (1-0).

Keunggulan Persija pada babak pertama kontra Borneo FC sempat bertahan lama. Namun, mereka kecolongan ketika memasuki injury time.

Borneo FC mampu menyamakan kedudukan berkat gol Stefano Lilipaly pada menit ke-45+2.

Baca juga: Link Live Streaming Persija Vs Borneo FC, Kickoff 20.30 WIB

Jalannya babak pertama Persija vs Borneo FC

Setelah tampil dengan skuad muda pada dua laga pertama, Persija kini diperkuat oleh pemain-pemain senior.

Nama-nama pemain seperti Andritany Ardhiyasa, Maman Abdurahman, Hansamu Yama, Tony Sucipto, hingga Riko Simanjutak, masuk dalam daftar starting line up kontra Borneo FC.

Mereka didampingi langsung oleh pelatih yang baru didatangkan, yakni Thomas Doll.

Pada awal babak pertama, Persija di bawah asuhan Thomas Doll sempat dikejutkan dengan permainan cepat Borneo FC.

Ketika laga baru berjalan tiga menit, Borneo FC mendapat dua peluang beruntun dari aksi Nur Hardianto dan Jonathan Bustos.

Namun, kiper andalan Persija Andritany Ardhiyasa mampu melakukan double saves atau penyelamatan ganda dan menjaga kedudukan tetap imbang 0-0.

Baca juga: Starting XI Persija Vs Borneo FC: Debut Thomas Doll, Macan Kemayoran Turunkan Skuad Utama

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Liga Inggris
Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Liga Champions
Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Timnas Indonesia
STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Timnas Indonesia
Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Liga Champions
Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Liga Inggris
Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Liga Inggris
Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com