Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil AFC Cup Bali United Vs Kedah 2-0: Serdadu Tridatu Berjaya di Depan Wakil Malaysia

Kompas.com - 24/06/2022, 21:58 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bali United berhasil memetik kemenangan kala bersua wakil Malaysia, Kedah Darul Aman FC, pada laga pertama Grup G Piala AFC atau AFC Cup 2022.

Laga Bali United vs Kedah Darul Aman FC yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Jumat (24/6/2022) malam WIB itu berakhir dengan skor 2-0.

Bali United selaku tim tuan rumah berhasil membuka keunggulan berkat gol bunuh diri penyerang Kedah Darul Aman FC, Ronald Ngah, pada menit ke-45+2.

Lalu, klub berjulukan Serdadu Tridatu itu mampu menggandakan keunggulan lewat gol pemain pengganti, Muhammad Rahmat, ketika laga memasuki menit ke-82.

Berkat hasil ini, Bali United berhasil mengawali perjuangan di fase grup AFC Cup 2022 dengan kemenangan.

Anak-anak asuh Stefano Cugurra itu juga berhak menempati puncak klasemen Grup G AFC Cup 2022 dengan raihan tiga poin.

Mereka unggul selisih gol atas Visakha FC (Kamboja) yang juga memetik kemenangan pada laga pertama Grup G kontra Kaya FC (Filipina).

Baca juga: AFC Cup 2022, Pelatih Kedah Ogah Bawa Rivalitas Indonesia–Malaysia Saat Lawan Bali United

Jalannya laga Bali United vs Kedah Darul Aman FC

Bali United selaku tuan rumah Grup G AFC Cup 2022 tampil dominan pada babak pertama. Mereka unggul secara penguasaan bola dan jumlah peluang.

Serdadu Tridatu menyelesaikan babak pertama dengan penguasaan bola mencapai 68 persen. Di samping itu, mereka mampu melancarkan 10 tembakan untuk mengancam gawang Kedah Darul Aman.

Namun, Bali United tak kunjung memecah kebuntuan hingga menit-menit akhir babak pertama. Mereka melewatkan sejumlah peluang emas yang kerap lahir dari skema bola mati atau set piece.

Salah satu peluang terbaik untuk Bali United lahir lewat aksi Leonard Tupamahu pada menit ke-28.

Baca juga: Bali United Vs Kedah: Persiapan 2 Hari, Kalah Cepat Sampai di Bali

Leonard Tupamahu berdiri di depan gawang Kedah Darul Aman untuk menyambar bola hasil sundulan rekannya yang sempat membentur mistar gawang.

Akan tetapi, Leonard Tupamahu gagal memaksimalkan peluang tersebut setelah sambarannya justru membuat bola melambung di atas mistar gawang Kedah Darul Aman.

Selain itu, Bali United juga sempat mengancam lewat aksi Willian Pacheco yang memanfaatkan skema pojok pada menit ke-31.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com