Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bobotoh Persib Meninggal, Apa yang Harus Dilakukan agar Insiden Tak Terulang?

Kompas.com - 21/06/2022, 05:00 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Panitia Penyelenggara (Panpel) Piala Presiden 2022 telah memutuskan untuk menggeser seluruh pertandingan sisa Grup C. 

Laga yang tadinya digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), kini digeser ke Stadion Si Jalak Harupat dan tanpa penonton.

Dengan demikian, pertandingan Bali United vs Persebaya (Senin, 20 Juni) dan Bhayangkara FC vs Persib Surabaya (Selasa, 21 Juni) dipastikan digelar secara tertutup.

Keputusan itu merupakan imbas dari insiden tragis meninggalnya dua bobotoh atau penggemar Persib.

Insiden tersebut tepatnya terjadi menjelang laga Persebaya vs Persib pada lanjutan Grup C Piala Presiden 2022 di GBLA, Jumat (17/6/2022).

Baca juga: Piala Presiden 2022 Bhayangkara FC Vs Persib: Tetap Fokus di Tengah Duka

Dua bobotoh meninggal dunia karena diduga terjatuh saat berdesak-desakan masuk ke GBLA. 

Hal ini pun memperpanjang catatan kelam meninggalnya suporter dalam sepak bola Tanah Air.

Baik PSSI maupun pihak-pihak terkait sejatinya sudah berupaya agar insiden tersebut tak terulang.

Akan tetapi, upaya-upaya yang dilakukan masih belum cukup sehingga kisah tragis ini seolah tak ada habisnya.

Lantas, apa sebetulnya langkah tegas yang harus dilakukan agar tak ada lagi suporter yang kehilangan nyawa?

Pendidikan Suporter

Sejumlah oknum bobotoh menyalakan flare atau suar di tribun utara Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Kota Bandung, Jawa Barat, Minggu (12/6/2022).  ANTARA/BAGUS AHMAD RIZALDI Sejumlah oknum bobotoh menyalakan flare atau suar di tribun utara Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Kota Bandung, Jawa Barat, Minggu (12/6/2022).
Pada laga Persebaya vs Persib, pihak kepolisian hanya mengizinkan sebanyak 15.000 suporter untuk menonton di GBLA dari kapasitas maksimal, yaitu 38.000. 

Namun, suporter yang datang kemungkinan besar melebihi 15.000 orang. Hal itu juga dapat terlihat dari kapasitas GBLA yang hampir penuh. 

Itu artinya ada potensi penonton tanpa tiket atau memakai identitas palsu yang masuk GBLA. 

Pengamat sepak bola Tanah Air, Anton Sanjoyo, memberikan sorotan terhadap insiden tersebut.

Baca juga: Piala Presiden 2022 Bhayangkara FC Vs Persib: Maung Pincang, Pasukan WCP Bertekad Menang

Anton menilai bahwa kebanyakan suporter Indonesia masih minim kesadaran untuk melakukan hal-hal yang benar.

Menurut Anton, hal itu tak terlepas dari faktor kurangnya "pendidikan" suporter di Tanah Air. 

"Memang suporter kita ini tidak pernah punya wahana untuk dididik dalam tanda kutip kan," kata Anton kepada Kompas.com

"Kita tidak pernah punya kompetisi yang cukup dari level youth, remaja, sampai ke level senior yang tersebar ke daerah-daerah. Itu seharusnya yang bisa mendidik suporter," ucapnya. 

Baca juga: Persib Bandung Konfirmasi Ciro Alves Alami Patah Tulang Bahu

"Kalau masuk ya harus pakai tiket, kalau kalah ya jangan marah, kalau menang ya silakan merayakan sewajarnya. Nah itu kan tidak pernah terdidik di level-level itu," tuturnya.

"Tiba-tiba punya euforia luar biasa menonton pertandingan sekelas Persib di level Liga 1. Karena itulah, kita selalu punya masalah dengan crowd dan kerumuman yang tidak pernah bisa terkontrol," ucapnya. 

"Karena mereka tidak terdidik, yang tidak bawa tiket dan tidak punya tiket memaksa masuk misalnya," tuturnya. 

"Yang punya tiket karena merasa punya hak, jadi memaksa masuk. Panitia pelaksana juga tak punya pengetahuan yang cukup bagaimana untuk mengontrol itu," ujarnya.

PSSI dan Panpel Tetap Bertanggung Jawab 

Menurut Anton, ini merupakan suatu fenomena sosial yang tidak bisa diselesaikan dengan satu cara.

Penanganannya pun harus diselesaikan secara komprehensif dengan melibatkan banyak pihak. 

Terlepas dari itu, pihak yang paling berperan dinilainya jelas merupakan asosiasi sepak bola, dalam hal ini PSSI.

Sebab, PSSI-lah yang memiliki akses untuk mendidik para suporter, setidaknya mulai dari kompetisi-kompetisi di bawah. 

"Ini kan belum pernah dilakukan. Sudah puluhan tahun, semua cuma wacana. Sampai sekarang youth development itu kan tidak pernah ada ," ucap Anton.

Baca juga: Bobotoh Persib Meninggal Dunia: Efek Minim Sosialisasi, Solusi, hingga Pesan dan Edukasi Suporter

"Sebetulnya itu adalah awal dari mendidik suporter, bukan cuma nanti hasilnya kita mendapatkan pesepak bola yang cukup baik," kata mantan wartawan Harian Kompas itu. 

Pada laga Persebaya vs Persib, publik sepak bola Tanah Air sendiri melontarkan banyak kritik kepada panpel karena penyaringan suporter yang buruk di stadion. 

Anton juga ikut menyoroti buruknya organisasi massa dari panitia pertandingan di GBLA yang sampai menewaskan dua suporter. 

Terlepas dari kemungkinan keterlibatan oknum suporter yang membuat GBLA kian sesak, panpel seharusnya mampu menerapkan sistem kontrol penjualan tiket yang efektif dan melibatkan banyak personel di lapangan.

Baca juga: Bobotoh Persib Meninggal: Insiden Tragis yang Berulang dan Minimnya Tindakan Tegas

"Yang paling gampang untuk dilakukan sebenarnya sistem kontrol panpel, ya terhadap penjualan tiket. Urusannya sebetulnya cuma teknis dan yang pasti ada biaya untuk membuat sistem itu, juga tentu biaya keamanan," ujar Anton. 

"Menurut saya, kemarin panpel juga tidak menyediakan sumber daya yang cukup untuk ribuan suporter itu," ungkapnya. 

"Mereka (panpel) mungkin tidak punya dana yang cukup juga. Itu mungkin membutuhkan ratusan tenaga keamanan ya. Kalau membayar polisi juga kan mahal sekali. Nah, itu barangkali mereka tidak mau mengeluarkan biaya banyak," tuturnya.

Suporter Persib Bandung memberi dukungan saat pertandingan Persib Bandung melawan Bali United FC pada Group C Piala Presiden 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, Minggu (12/6/2022). Persib bermain imbang 1-1 lawan Bali United FC. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/aww.M Agung Rajasa Suporter Persib Bandung memberi dukungan saat pertandingan Persib Bandung melawan Bali United FC pada Group C Piala Presiden 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, Minggu (12/6/2022). Persib bermain imbang 1-1 lawan Bali United FC. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/aww.

Panpel tak sigap antisipasi

Anton menambahkan, panpel seharusnya paham bahwa ada risiko membeludaknya suporter apabila tim-tim besar, seperti Persib Bandung, saat bermain.

Dia menuturkan bahwa risiko itu sangat mungkin terjadi walau jumlah penonton telah dibatasi dan sekalipun ajangnya merupakan pramusim. 

"Saya enggak tahu jumlah SDM yang mereka kerahkan, tapi kalau titelnya itu Persib, Persebaya, atau eks perserikatan, itu kan pasti hype-nya luar biasa," ucap Anton. 

Baca juga: Marc Klok Berduka atas Meninggalnya 2 Bobotoh Persib: Mari Introspeksi...

"Mereka kan sudah mengetahui hal itu jauh-jauh hari. Kalau mereka tidak mengantisipasi dengan SDM yang cukup, menurut saya panpel yang harus bertanggung jawab karena sebetulnya ini sudah bisa diduga kalau yang mainnya Persib, Persija, Persebaya, itu pasti yang datang puluhan ribu orang." 

"Kalau mereka tidak mengantisipasi itu, saya menuding ini ada kesalahan yang sangat serius dari panitia pelaksana." 

"Walaupun ini turnamen pramusim, kalau yang main tim-tim eks perserikatan masa mereka enggak hafal sih. Itu kan cukup bodoh kalau tidak antisipasi. Ini yang harus dipertanggungjawabkan karena urusannya sudah nyawa," tandasnya.

Langkah nyata yang efektif

Terakhir, Anton memberikan penegasan bahwa pihak suporter tidak bisa sepenuhnya disalahkan.

Anton turut menegaskan, panpel harus benar-benar menjalankan langkah nyata yang efektif agar insiden tak terulang. 

"Ini sebetulnya yang harus lebih dewasa adalah panpelnya. Saya sih tetap menunjuk panpel dari biang semua ini," kata Anton. 

"Karena menurut saya, kalau kita menyalahkan suporter, kita tahu sendiri butuh hiburan, apalagi klub idola. Mereka pasti datang, tidak punya tiket pun mereka akan gambling," tuturnya. 

Baca juga: Duka di Laga Persebaya Vs Persib: 2 Bobotoh Meninggal, Panpel Jadi Sorotan, PSSI Segera Bertindak

"Jadi, kita tidak bisa menangani itu dengan hanya imbauan, tetap harus ada imbauan secara fisik, pengaturan tiket, area steril, ada pagar yang kuat, dan orang-orang yang mengatur," ucapnya. 

"Kalau itu tidak dilakukan, ya pasti ada korban lagi," tutur Anton. 

Komite Disiplin PSSI tengah melakukan investigasi terkait peristiwa meninggalnya dua suporter Persib. 

Jika saat melakukan investigasi ditemukan kesalahan dari panpel, PSSI pasti akan memberikan hukuman tegas atas insiden meninggalnya dua orang bobotoh Persib.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Man United Tumbang, Erik ten Hag Kesal dan Kecewa

Man United Tumbang, Erik ten Hag Kesal dan Kecewa

Liga Inggris
Hasil Inter Milan Vs Udinese 4-0, Lautaro Nyaman Pimpin Top Skor

Hasil Inter Milan Vs Udinese 4-0, Lautaro Nyaman Pimpin Top Skor

Liga Italia
Klasemen Liga Inggris, Pergeseran Usai Arsenal dan Man United Kalah

Klasemen Liga Inggris, Pergeseran Usai Arsenal dan Man United Kalah

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Arsenal 1-0: Dua Gol Dianulir, The Gunners Senasib City

Hasil Aston Villa Vs Arsenal 1-0: Dua Gol Dianulir, The Gunners Senasib City

Liga Inggris
Hasil Atalanta Vs Milan 3-2: De Ketelaere Assist, Tumit Muriel Libas Rossoneri

Hasil Atalanta Vs Milan 3-2: De Ketelaere Assist, Tumit Muriel Libas Rossoneri

Liga Italia
Hasil Real Betis Vs Real Madrid 1-1: Los Blancos Imbang, Diselamatkan Tiang

Hasil Real Betis Vs Real Madrid 1-1: Los Blancos Imbang, Diselamatkan Tiang

Liga Spanyol
Hasil Man United Vs Bournemouth: Setan Merah Tertidur, 5 Menit Jebol, Kalah 0-3

Hasil Man United Vs Bournemouth: Setan Merah Tertidur, 5 Menit Jebol, Kalah 0-3

Liga Inggris
Aksi Gemilang Ronaldo Saat Catatkan 1.200 Laga

Aksi Gemilang Ronaldo Saat Catatkan 1.200 Laga

Liga Lain
Persib Vs Persik: Asa kepada Ryan Kurnia, Pahlawan pada Jumpa Pertama

Persib Vs Persik: Asa kepada Ryan Kurnia, Pahlawan pada Jumpa Pertama

Liga Indonesia
Hasil Crystal Palace Vs Liverpool 1-2: Salah 200 Gol, The Reds Comeback!

Hasil Crystal Palace Vs Liverpool 1-2: Salah 200 Gol, The Reds Comeback!

Liga Inggris
Hasil Liga 1: Borneo FC Bekuk PSIS, Arema FC Libas Persis 3-1

Hasil Liga 1: Borneo FC Bekuk PSIS, Arema FC Libas Persis 3-1

Liga Indonesia
Link Live Streaming Man United Vs Bournemouth, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Man United Vs Bournemouth, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
Ancelotti, Mourinho, dan Allegri Pelatih Lawas Melawan Generasi Baru

Ancelotti, Mourinho, dan Allegri Pelatih Lawas Melawan Generasi Baru

Liga Spanyol
Aston Villa Vs Arsenal, Tantangan Besar The Gunners di Villa Park

Aston Villa Vs Arsenal, Tantangan Besar The Gunners di Villa Park

Liga Inggris
Liverpool Kehilangan Mac Allister, Sepekan Jelang Lawan Man United

Liverpool Kehilangan Mac Allister, Sepekan Jelang Lawan Man United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com