GIRONA, KOMPAS.com - Girona mewujudkan asanya kembali ke kasta tertinggi liga sepak bola Spanyol, La Liga.
"Kami kembali ke La Liga musim 2022-2023," ujar manajemen Girona pada Minggu (19/6/2022).
Sudah tiga tahun lamanya, Girona menduduki kasta kelas dua, Segunda Division.
Termutakhir, Girona ada di urutan keenam kasta kedua Liga Spanyol, Segunda Division musim 2021-2022.
Pada Minggu itu, Girona menuntaskan babak playoff menuju La Liga dengan mengalahkan sesama klub Segunda Division, Tenerife.
Baca juga: Terwujud, Asa Girona di La Liga
Tenerife ada di urutan kelima kasta kedua Liga Spanyol, Segunda Division 2021-2022.
Girona menekuk Tenerife dengan skor 3-1 di partai tandangnya.
Sementara, saat menjamu Girona, pekan lalu, Tenerife cuma berbagi angka sama 0-0.
Segunda Division
Sejatinya, Tenerife lebih difavoritkan banyak kalangan sepak bola untuk naik kasta ke La Liga.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.