Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

HT Persebaya Vs Persib: Pilar Pertahanan Unjuk Gigi, Maung Bandung Unggul 2-1

Kompas.com - 17/06/2022, 21:22 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Bajul Ijo juga beberapa kali menemui celah seperti yang terjadi pada menit ke-14.

Serangan balik yang dilancarkan berbuah peluang emas bagi sang bomber Januar Eka Ramadhan.

Akan tetapi, tendangan keras Januar hanya melambung tipis ke atas gawang Persib.

Semenit berselang, upaya Persebaya akhirnya membuahkan hasil. Pergerakan Supriadi di kotak penalti harus terhenti usai dijegal oleh Victor Igbonefo.

Baca juga: Piala Presiden Persebaya Vs Persib Bandung: Lautan Api Bakar Motivasi

Wasit pun menunjuk titik putih untuk Persebaya. Kemudian, Leo Lelis mengemban tugas sebagai eksektor.

Lelis melepaskan tendangan mendatar ke kanan yang menjadi gol karena kiper Fitrul Dwi Rustapa salah membaca araah bola.

Tertinggal 0-1, Persib mencoba meningkatkan tekanan. Setelah beberapa upaya gagal, Maung Bandung akhirnya bisa menyamakan kedudukan.

Pada menit ke-25, kemelut terjadi di kotak penalti Persebaya setelah Persib memulai serangan dari kanan.

Ciro Alves kemudian menemui bola di depan gawang Persebaya dan melakukan tendangan salto yang mencium mistar.

Setelah itu, bola muntah mengarah Victor Igbonefo. Pada percobaan pertama, bek naturalisasi itu menembak si kulit bulat, tapi dapat diblok.

Baca juga: Piala Presiden 2022, Teror Hantu Cedera di Balik Stamina yang Belum Prima

Rebound kembali mengarah ke Igbonefo dan kali ini diakhiri lewat tandukan usai memenangi duel kontra bek lawan. Bola pun masuk dan membuat kedudukan imbang 1-1.

Igbonefo yang baru mencetak gol mengalami cedera usai berduel dengan lawan. Dia kemudian digantikan oleh Achmad Jufriyanto.

Pada menit ke-35, Persib berhasil membalikkan kedudukan melalui skema tendangan bebas dari area kiri.

Ezra Walian mengambil tendangan bebas itu dan mengangkat bola dengan akurat ke kotak penalti.

Nick Kuipers lalu menyambut umpan tersebut dengan sundulan yang merobek gawang Persebaya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com