Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Presiden 2022 - Ezzejjari Masih Mandul, Apa Tanggapan WCP?

Kompas.com - 17/06/2022, 09:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Bhayangkara FC, Widodo C. Putro, tidak ambil pusing setelah striker asing timnya, Youssef Ezzejjari, masih mandul dalam dua pertandingan fase grup Piala Presiden 2022.

Widodo C. Putro mengaku lebih mementingkan bagaimana cara Bhayangkara FC bermain sebagai tim daripada statistik individu.

Hal itu disampaikan Widodo C. Putro seusai mengantar Bhayangkara FC menumbangkan Bali United pada laga kedua Grup C Piala Presiden 2022, Kamis (16/6/2022) malam WIB.

Bertanding di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bhayangkara FC berhasil mengalahkan Bali United dengan skor tipis 2-1.

Pertandingan Bhayangkara FC vs Bali United berlangsung sangat sengit setelah kedua tim bermain imbang 1-1 hingga menit ke-85.

Baca juga: Piala Presiden 2022: Kata Pelatih PSS soal Dukungan Tanpa Henti Sleman Fans

Bhayangkara FC berhasil unggul terlebih dahulu berkat gol tendangan bebas langsung bek tengah asal Brasil, Anderson Salles, pada menit ke-8.

Bali United selaku juara bertahan Liga 1 kemudian menyamakan kedudukan lewat tandukan Novri Setiawan pada menit ke-37.

Pertandingan lalu berjalan alot hingga Sani Rizki yang masuk sebagai pemain pengganti menciptakan gol kemenangan untuk Bhayangkara FC tepat pada menit ke-89.

Kemenangan atas Bali United mengatrol posisi Bhayangkara FC ke puncak klasemen Grup C Piala Presiden 2022 dengan koleksi empat poin dari dua laga.

The Guardian, julukan Bhayangkara FC, untuk sementara unggul tiga angka atas Persib Bandung, Persebaya Surabaya, dan Bali United.

Meski harus menunggu sampai detik-detik akhir untuk mengalahkan Bali United, Widodo C. Putro mengaku sangat senang dengan penampilan Bhayangkara FC.

Baca juga: Klasemen Piala Presiden 2022: Bhayangkara FC Puncaki Grup Neraka

Widodo C. Putro juga tidak mau mengambil pusing dengan fakta bahwa Youssef Ezzejjari masih mandul dalam dua laga bersama Bhayangkara FC.

Menurut Widodo C. Putro, kemenangan Bhayangkara FC jauh lebih penting dibandingkan dengan statistik individu.

"Terima kasih kepada semua pemain yang sudah bekerja keras dan bekerja cerdas hingga Bhayangkara FC bisa meraih kemenangan," kata Widodo C. Putro dalam konferensi pers pascalaga.

"Sepak bola itu adalah kerja sama tim. Apa tujuan sepak bola? Mencetak gol. Itu benar. Namun, yang lebih penting adalah kemenangan," ucap mantan pelatih Persita Tangerang itu menambahkan.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com