Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Siaran Langsung Timnas U19 Indonesia Vs Ghana di Toulon Cup, Main Malam Ini

Kompas.com - 02/06/2022, 07:20 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.comTimnas U19 Indonesia bakal menghadapi Ghana dalam matchday kedua Turnamen Toulon atau yang kini bernama Maurice Revello Tournament 2022.

Pertandingan timnas U19 Indonesia vs Ghana dalam jadwal Turnamen Toulon bakal bergulir di Stade Jules-Ladoumegue, Vitrolles, pada Kamis (2/6/2022) mulai pukul 18.30 WIB.

Adapun jadwal siaran langsung timnas U19 Indonesia vs Ghana akan tersedia di akhir artikel ini.

Pertandingan ini bisa disasar menjadi momentum kebangkitan bagi timnas U19 Indonesia dan Ghana, usai kedua tim kalah pada laga perdana Toulon Cup 2022.

Baca juga: Kata Pelatih Jelang Laga Timnas U19 Indonesia Vs Ghana: Pemain Harus Tetap Konsentrasi...

Timnas U19 Indonesia dibekuk Venezuela dengan skor tipis 0-1 di Stade de Lattre de Tassigny pada Senin (30/5/2022).

Gawang timnas U19 Indonesia dijebol Venezuela melalui Daniel Perez saat pertandingan memasuki menit ke-69.

Sementara itu, Ghana kalah dari Meksiko dengan skor 0-1 seusai kebobolan via aksi Victor Guzman pada menit ke-83.

Hasil-hasil tersebut membuat timnas U19 Indonesia dan Ghana belum meraih poin dalam klasemen Grup B Toulon Tournament.

Baca juga: Shin Tae-yong: Training Center di Bandung untuk Timnas U19 Indonesia

Oleh karena itu, kemenangan sangat dibutuhkan bagi timnas U19 Indonesia dan Ghana demi menaikkan kepercayaan diri mereka.

Timnas U19 Indonesia telah mempunyai strategi khusus untuk menuntaskan pertandingan melawan Ghana dengan kemenangan.

Pelatih timnas U19 Indonesia, Dzenan Radoncic, mengatakan bahwa dirinya bakal menyuruh para pemain mengalirkan umpan-umpan bawah saat melawan Ghana.

Strategi tersebut dilakukan demi mengatasi kelebihan Ghana yang mempunyai pemain dengan tinggi dan fisik kuat.

Baca juga: Kata Ronaldo soal Laga Perdana Timnas U19 Indonesia di Turnamen Toulon 2022

“Persiapan melawan Ghana, saat Anda bertemu tim kuat seperti Ghana, dengan pemainnya yang tinggi dan fisik kuat, saya berharap anak-anak bisa tetap memainkan bola bawah,” ucap Dzenan Radoncic dikutip dari situs resmi PSSI..

Selain itu, Dzenan Radoncic juga meminta kepada para pemain agar terus berkonsentrasi saat melawan Ghana.

“Itu juga yang kita mainkan sebelumnya (vs Venezuela). Saya pikir akan sama saat melawan Ghana,” ucap dia.

Baca juga: Toulon Cup 2022, Jadwal Timnas U19 Indonesia Usai Kalah Tipis dari Venezuela

“Kami akan coba tetap berdekatan, kompak, tetap berkonsentrasi penuh sepanjang laga, dengan begitu, kami akan mendapatkan hasil yang bagus,” tuturnya.

Jadwal siaran langsung timnas U19 Indonesia vs Ghana

Laga timnas U19 Indonesia vs Ghana bisa ditonton melalui link berikut >>>> LINK.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com