Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Fakta Timnas Indonesia Vs Bangladesh, dari Peringkat hingga Laga Ke-20 STY

Kompas.com - 01/06/2022, 09:39 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Timnas Indonesia akan menghadapi Bangladesh pada FIFA Matchday yang diselenggarakan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (1/6/2022) malam.

Pertandingan ini cukup dinantikan karena dihelat dengan kehadiran penonton.

Ini menjadi kali pertama bagi tim Garuda mendapatkan dukungan langsung dari suporter setelah pandemi yang melanda sejak 2019 silam.

Pertandingan ini juga merupakan pertandingan tunda. Indonesia dan Bangladesh sejatinya dijadwalkan bertanding pada Januari 2022 lalu.

Namun, karena ada kendala pada vaksinasi, laga tersebut batal dan digantikan FIFA Matchday lain melawan Timor Leste.

Berikut beberapa fakta yang perlu diketahui jelang pertandingan Indonesia melawan Bangladesh:

Baca juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Bangladesh Malam Ini

1. Ranking FIFA

Pertandingan ini cukup penting bagi kedua tim karena berpengaruh pada ranking mereka di FIFA.

Berdasarkan data per tanggal 31 Maret 2022, Indonesia berada di ranking 159. Tim Garuda naik satu peringkat setelah berada di posisi 160 pada bulan Februari lalu.

Adapun Bangladesh berada di ranking 188 dan masuk 10 besar ranking terbawah AFC.

2. Sudah Tidak Pernah Bertemu Selama 14 Tahun

Indonesia dan Bangladesh sudah tidak bertemu sejak 14 tahun silam. Kedua tim terakhir bertemu pada 2008 saat berpartisipasi pada turnamen bertajuk Grand Royal Challenge Cup yang diselenggarakan di Myanmar.

Saat itu turnamen diikuti enam tim, yakni Indonesia Bangladesh, Myanmar, Vietnam, Malaysia, dan klub asal Korea Selatan, Ulsan Hyundai. Tiga tim pertama masuk dalam penyisihan Grup A, sementara tiga lainnya di Grup B.

Indonesia berhasil menang dengan skor 2-0 atas Bangladesh melalui gol T.A. Musafri dan Firman Utina.

Baca juga: Indonesia Vs Bangladesh: Kali Terakhir Bersua 14 Tahun Lalu, Pelatih Lawan Mengaku Tertantang

3. Pernah Saling Jegal pada Perebutan Tiket Piala Dunia

Indonesia dan Bangladesh pernah berebut tiket Piala Dunia 1986. Pada saat itu, kedua tim tergabung pada Grup 3 B, Zona Asia Timur bersama India dan Thailand.

Pada saat itu, Bangladesh memberikan satu-satunya kekalahan timnas Indonesia yang mendominasi fase grup.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (kiri) memberi arahan kepada pemain saat memimpin sesi latihan perdana di Kawasan Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (26/5/2022). Timnas Indonesia memulai pemusatan latihan sebagai persiapan jelang laga FIFA Match Day Timnas Indonesia vs Bangladesh pada Rabu, 1 Juni di Bandung dan kualifikasi Piala Asia 2023 yang digelar pada 8-14 Juni di Kuwait.ANTARA FOTO/HAFIDZ MUBARAK A Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (kiri) memberi arahan kepada pemain saat memimpin sesi latihan perdana di Kawasan Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (26/5/2022). Timnas Indonesia memulai pemusatan latihan sebagai persiapan jelang laga FIFA Match Day Timnas Indonesia vs Bangladesh pada Rabu, 1 Juni di Bandung dan kualifikasi Piala Asia 2023 yang digelar pada 8-14 Juni di Kuwait.

Tim berjuluk The Bengah Tigers itu berhasil mengalahkan tim Garuda dengan skor 2-1 pada leg kedua yang diselenggarakan di Stadion Bangladesh Army, Dhaka, 2 April 1985.

Sementara leg pertama pada 18 Maret 1985 dimenangi Indonesia dengan skor 2-0.

Meskipun demikian, kekalahan tersebut tak lagi berpengaruh karena Indonesia sudah lolos ke fase selanjutnya setelah memetik empat kemenangan dan satu seri pada laga sebelumnya.

Pada babak kedua, Indonesia bertemu dengan Korea Selatan. Indonesia gagal lolos mentas di Piala Dunia 1986 Meksiko setelah tunduk dengan agregat 1-6.

Baca juga: Indonesia Vs Bangladesh: Optimisme Garuda demi Naik Ranking FIFA

4. Indonesia Mendominasi Head To Head

Tercatat Indonesia dan Bangladesh sudah enam kali bertemu. Dari enam pertemuan tersebut, tim Garuda mendominasi dengan empat kemenangan, satu seri, dan satu kalah.

Pertemuan pertama terjadi pada tahun 1975 di Turnamen Merdeka yang diselenggarakan di Malaysia. Pada saat itu Indonesia menang dengan skor 4-0.

Sementara itu, pertemuan terakhir terjadi pada 2008 pada turnamen Grand Royal Challenge Cup di Myanmar.

Pemain Timnas Indonesia melakukan latihan di Stadion Si Jalak Harupat pada Selasa (31/5/2022) untuk menghadapi Bangladesh dalam FIFA Matchday di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (1/6/2022). KOMPAS.com/ M ELGANA MUBAROKAH Pemain Timnas Indonesia melakukan latihan di Stadion Si Jalak Harupat pada Selasa (31/5/2022) untuk menghadapi Bangladesh dalam FIFA Matchday di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (1/6/2022).

Berikut head to head lengkapnya:

29 Juli 1975 : Indonesia v Bangladesh 4-0 (Merdeka Tournament)

10 Agustus 1984 : Indonesia v Bangladesh 2-1 (Persahabatan)

18 Maret 1985: Indonesia v Bangladesh 2-0 (Kualifikasi Piala Dunia 1986)

2 April 1985: Bangladesh v Indonesia 2-1 (Kualifikasi Piala Dunia 1986)

28 April 1985: Bangladesh v Indonesia 1-1 (Quaid-E-Azam)

13 November 2008 : Bangladesh v Indonesia 0-2 (Grand Royal Challenge Cup)

Baca juga: Indonesia Vs Bangladesh, Tanpa Jordi Amat-Sandy Walsh, Garuda Siap Tempur

5. Pertandingan ke-20 Shin Tae Yong bersama Timnas Senior

FIFA Matchday melawan Bangladesh menjadi laga ke-20 untuk Shin Tae-yong (STY) sejak menukangi Indonesia pada 2020 silam.

Dari 19 laga sebelumnya, pelatih Korea Selatan tersebut telah mengemas sembilan kemenangan, empat seri, dan enam kekalahan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com