Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nottingham Forest Kembali ke Kasta Teratas Liga Inggris Setelah Absen 23 Tahun

Kompas.com - 30/05/2022, 00:37 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Nottingham Forest berhasil mendapatkan tiket promosi terakhir ke Premier League atau divisi teratas Liga Inggris.

Kepastian itu diraih setelah Nottingham Forest mengalahkan Huddersfield Town 1-0 pada laga final playoff Liga Inggris di Stadion Wembley, Minggu (29/5/2022) malam WIB.

Mendominasi sepanjang laga, Forest mencetak satu-satunya gol pada menit ke-43.

Adapun gol kemenangan mereka hadir melalui gol bunuh diri bek tengah Huddersfield yang dipinjam dari Chelsea, Levi Colwill.

Baca juga: Klasemen Akhir Liga Inggris: Man City Juara, Liverpool Gagal Quadruple, Man United Nyaris ke Conference League

Levi Colwill melakukan gol bunuh diri setelah salah mengantisipasi crossing deras dari gelandang pinjaman Manchester United, James Garner.

Atas hasil ini, Nottingham Forest menyusul Fulham dan Bournemouth yang lebih dulu promosi ke Premier League.

Fulham dan Bournemouth promosi setelah finis di posisi dua teratas klasemen akhir Championship.

Nottingham Forest akan tampil di Premier League untuk pertama kalinya sejak musim 1998-1999.

Hasil tersebut sekaligus memutar balik peruntungan Forest di Divisi Championship musim ini.

The Reds hanya mengambil satu poin dari 7 laga pertama Championsip musim ini di bawah Chris Hughton.

Jack Colback cs menghabiskan 46 dari 52 hari pertama musim ini di zona degradasi, start terburuk klub dalam 108 tahun.

 

Hughton lalu ditendang dan Cooper datang mengubah keadaan.

Pertandingan final playoff Divisi Championship kerap disebut laga "termahal di dunia sepak bola".

Hal ini karena kekayaan Premier League yang diperebutkan kedua tim.

Menurut perusahaan akuntansi ternama, Deloitte, kemenangan di laga final playoff tersebut akan mendatangkan pemasukan kepada klub bersangkutan sebesar 135 juta pound sampai 265 juta pound.

Hal ini tergantung apakah klub promosi tersebut dapat terhindar dari degradasi pada musim pertama mereka.

Sebelum ini, Fulham sebagai juara Championship dan Bournemouth telah memastikan tempat sebagai dua klub lain yang akan promosi ke Premier League musim depan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com